Gerakan mahasiswa satu bangsa gelar buka bareng anak yatim
Gemasaba akan lebih sering melakukan kegiatan yang bersifat sosial kemasyarakatan.
Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (Gemasaba) menggelar buka bersama dengan anak yatim pada Rabu (29/6). Acara yang bertajuk buka bersama dan berbagi kebahagiaan ini dilakukan di Yayasan Sahabat Yatim daerah Kuningan Barat, Jakarta Selatan.
"Kami sangat bersyukur karena masih bisa bertemu untuk berbuka dan berbagi dengan anak-anak yatim," ujar ketua Umum Gemasaba, Heru Widodo, saat memberikan sambutan.
Heru mengatakan, menyantuni anak yatim merupakan perbuatan mulia. Hal itu pun telah dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Selain itu, doa anak yatim salah satu doa yang mustajab.
"Agama kita ini mengajarkan bahwa salah satu doa yang mustajab adalah doa para anak yatim. Oleh karena itu, melayani, memberi makan pada anak yatim, menghidupinya juga merupakan amal yang sangat baik dan di anjurkan oleh Rasulullah," katanya.
Heru juga berharap acara ini bisa memberikan keberkahan dan pelajaran agar senantiasa selalu berbagi.
Meskipun bulan Ramadhan akan segera berakhir, kata Heru, Gemasaba akan lebih sering melakukan kegiatan yang bersifat sosial kemasyarakatan. Menurutnya, melakukan suatu kebaikan tidak harus di bulan Ramadan namun dapat dilakukan kapan saja.
Fitri seorang anak yatim yang ikut buka bersama mengaku sangat senang dapat mengikuti acara tersebut. Baginya acara ini merupakan acara buka puasa bersama pertama dengan selain anggota panti.
Acara buka puasa bersama ini kemudian ditutup dengan makan bersama serta memberikan bingkisan kepada anak-anak Yayasan Sahabat Yatim. Pemberian santunan dilakukan oleh ketua Umum Gemasaba Heru Widodo dan Sekjen Gemasaba Adam Ma'rifat.
Baca juga:
Minuman ini jadi sajian favorit jelang berbuka puasa
Pulihkan semangat buah hati saat berbuka dengan Rukak
Segarnya berbuka dengan Amar Al Deen, jus aprikot khas Arab
-
Kapan Ramadhan di luar angkasa? Selama masa tinggalnya, umat Islam di Bumi akan merayakan bulan Ramadhan – waktu puasa, doa dan refleksi yang berlangsung dari malam tanggal 22 Maret hingga 21 April.
-
Kapan bazar Ramadan di Jati Padang diadakan? Kegiatan ini dilakukan secara rutin setiap bulan suci Ramadan dengan tujuan saling berbagi di antara warga yang mampu kepada warga tidak mampu.
-
Kenapa niat puasa Ramadan penting? Niat puasa Ramadan adalah pernyataan batin yang mengkonfirmasi keinginan dan komitmen seseorang untuk menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Ini adalah momen reflektif di mana seseorang menyatakan tujuannya untuk berpuasa, memisahkan diri dari kegiatan sehari-hari dan fokus pada spiritualitas dan disiplin diri.
-
Apa yang dirasakan saat Ramadan berakhir? Seiring dengan terbenamnya matahari di akhir Ramadan, kita merasakan campuran perasaan yang sulit diungkapkan dengan kata-kata.
-
Apa yang dimaksud dengan bulan Ramadan? Ramadan adalah bulan suci dalam kalender Islam yang paling ditungg-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia. Ramadan adalah waktu refleksi, pertumbuhan spiritual, dan kedisiplinan diri.
-
Kapan Kampung Ramadan Sanden berlangsung? Acara itu digelar di Jalan Trunojoyo, Sanden, selama satu minggu mulai dari tanggal 23-31 Maret 2024.