Golkar benarkan kabar Setya Novanto akan pulang
Mengenai kapan Ketua Umum Partai Golkar tersebut akan pulang, Ace Hasan mengaku tidak mengetahuinya. Sebab saat ini dia tengah sibuk mempersiapkan rapat pleno di DPP Partai Golkar.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Setya Novanto akan segera keluar dari Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta Timur. Kabar tersebut dibenarkan oleh Wakil Sekjen Partai Golkar Ace Hasan Syadzily.
"Seharusnya begitu, saya dapat kabarnya seperti itu," katanya saat dihubungi merdeka.com, Senin (2/10).
Mengenai kapan Ketua Umum Partai Golkar tersebut akan pulang, Ace Hasan mengaku tidak mengetahuinya. Sebab saat ini dia tengah sibuk mempersiapkan rapat pleno di DPP Partai Golkar.
"Saya gak ngerti (jam nya), yang jelas nanti ada rapat pleno," tutupnya.
Sebelumnya, menurut sumber yang tidak mau disebutkan identitasnya, Setnov kemungkinan akan keluar Senin (2/10). Ketika ditanya kemungkinan keluar malam ini, ia menampiknya. "Belum update, apakah benar tidaknya," ujarnya kepada merdeka.com, Minggu (1/10).
Informasi yang beredar mobil milik Setnov, siang ini, tiba di rumah sakit. Toyota Alphard warna hitam berpelat nomor B 11 FPG itu digunakan untuk angkut barang dari rumah sakit.
Pantauan merdeka.com, sekitar pukul 20.30 WIB tidak tampak gelagat pihak rumah sakit atau pihak Setnov akan memulangkannya. Pengamanan maupun pegawai rumah sakit beraktivitas seperti biasa tanpa ada tindakan khusus.
Hari ini tepat 14 hari Setnov dirawat di RS Premier Jatinegara. Politisi Golkar itu disebut mengalami penyakit jantung.
Jumat (29/9), Setnov memenangkan praperadilan sebagai tersangka kasus korupsi e-KTP.
Baca juga:
Yorrys tak tahu Setya Novanto akan pulang dari RS Premier
Novanto dikabarkan pulang, begini kondisi RS Premier Jatinegara
Ini alasan Setya Novanto diminta nonaktif
Massa gugat Hakim Cepi Iskandar yang batalkan status tersangka Setnov
Kekecewaan warga soal gugurnya status tersangka Setya Novanto
-
Mengapa Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto tidak mau berkomentar tentang kasus e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Partai Golkar itu menjadi korban dari e-KTP, jadi saya no comment. Jelas ya, korban e-KTP siapa? (Setnov) ya sudah clear," pungkasnya.
-
Siapakah Letkol Atang Sendjaja? Nama Atang Sendjaja diketahui berasal dari seorang prajurit kebanggaan Jawa Barat, yakni Letnan Kolonel (Letkol) Atang Sendjaja.
-
Apa yang dikatakan oleh Agus Rahardjo terkait kasus korupsi e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Agus mengatakan, Presiden saat itu menginginkan penyidikan kasus yang menjerat Setya Novanto dihentikan.
-
Siapa Lettu Soejitno? Lettu R.M. Soejitno Koesoemobroto lahir di Tuban pada 4 November 1925. Ia merupakan putra R. M. A. A. Koesoemobroto, bupati Tuban ke-37. Semasa hidupnya, ia mengalami tiga zaman yaitu zaman penjajahan Belanda, Jepang, dan Kemerdekaan RI.
-
Kapan Pegi Setiawan ditangkap? Pegi Setiawan ditangkap petugas Polda Jabar di Bandung pada Selasa (21/5/2024) malam.