Hari terakhir libur, Tol Cipularang ramai lancar di kedua arah
Kepadatan diperkirakan akan terjadi pada sore nanti.
Hari terakhir libur Natal dan akhir pekan, kepadatan arus lalu lintas kendaraan terjadi di ruas jalan Tol Cipularang di wilayah Purwakarta, Jawa Barat. Volume kendaraan yang melintas cukup banyak namun belum sampai menimbulkan kemacetan.
Dari pantauan merdeka.com, Minggu (27/12), lalu lintas kendaraan terlihat padat di kedua jalur, baik dari Jakarta menuju Bandung, maupun dari arah sebaliknya dengan didominasi kendaraan pribadi dan Bus pariwisata.
Kondisi itu terjadi seiring masih banyaknya masyarakat yang memanfaatkan hari terakhir masa libur untuk berkunjung ke sejumlah obyek wisata di wilayah selatan Jawa Barat.
Diperkirakan kepadatan arus kendaraan di Tol Cipularang, terutama di jalur Bandung menuju Jakarta, akan terjadi mulai Minggu sore nanti, karena warga yang berlibur akan kembali ke Jakarta dan sekitarnya.
Baca juga:
Gagal atasi macet saat libur Natal, Dirjen Perhubungan Darat mundur
Dirjen perhubungan darat bantah mundur karena dapat tekanan
Macet parah dinilai bukan tanggung jawab Dirjen Perhubungan Darat
Arus balik Natal, truk besar dan gandeng dilarang masuk tol
Liburan sekolah, ribuan wisatawan banjiri Tanah Lot Bali
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Kenapa tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Mengapa puluhan Linmas di Kota Banjar mengundurkan diri? Keputusan itu diambil karena mereka merasa dihina oleh lurah setempat sehingga melakukan aksi solidaritas.
-
Kapan Hasjim Ning lahir? Lahir pada 22 Agustus 1916, Hasjim memang dikenal sebagai pengusaha dengan julukan Raja Mobil Indonesia.
-
Di mana Topeng Labu-labu berasal? Di Desa Muarajambi, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, terdapat salah satu tradisi hiburan yang lahir dari sebuah cerita legenda nenek moyang.