Jelang pemeriksaan Bambang, KPK kumpulkan pegawai
Sebagian besar pegawai mengenakan pakaian hitam sambil membawa setangkai bunga.
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto, bakal menjalani pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, hari ini. Bambang pun memastikan dirinya hadir rencananya pukul 13.00 WIB.
Seperti diketahui Bambang akan diperiksa tersangka kasus dugaan mengarahkan saksi memberikan keterangan palsu dalam sidang sengketa pemilihan kepala daerah Kabupaten Kotawaringin Barat di Mahkamah Konstitusi pada 2010. Hiruk pikuk pun sudah terasa di markas lembaga antirasuah itu sejak pagi.
Dari pantauan merdeka.com, Selasa (3/2), tingkat kesibukan di Gedung KPK hari ini melampaui biasanya. Hampir seluruh pegawai KPK yang berkantor di Kavling C1 Jalan H.R. Rasuna Said, Gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, dan Gedung Kementerian Badan Usaha Milik Negara satu persatu mendatangi Gedung KPK.
Mereka kebanyakan mengenakan pakaian dalam warna hitam-hitam. Beberapa dari mereka malah terlihat membawa setangkai bunga. Entah apakah itu sudah diperintahkan sebelumnya.
Petugas teknik KPK pun menyiapkan perangkat pengeras suara komplet yang diletakkan di pelataran Gedung KPK. Belum diketahui apakah nantinya Bambang akan memberikan pernyataan sebelum berangkat ke Bareskrim Polri.
"Kami cuma nyiapin aja," kata seorang petugas teknik itu.