Jokowi tunjuk Laksamana Madya Siwi Sukma Adji jadi KSAL
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) menggantikan Laksamana Ade Supandi yang akan memasuki masa pensiun pada 1 Juni 2018.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) menggantikan Laksamana Ade Supandi yang akan memasuki masa pensiun pada 1 Juni 2018. Pelantikan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/5), pukul 10.00 WIB.
Pantauan merdeka.com, Siwi tiba pada pukul 09.10 WIB di halaman Istana Negara. Dia mengenakan seragam putih lengkap khas TNI AL. Siwi saat ini menjabat sebagai Komandan Jenderal Akademi TNI.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Siapa yang diusulkan Presiden Jokowi sebagai calon Panglima TNI? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI.
-
Siapa saja yang menemani Presiden Jokowi menonton Timnas Indonesia? Presiden Joko Widodo (Jokowi), nonton bareng (nobar) bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di hotel tempatnya bermalam di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Siwi menjelaskan, mekanisme penunjukan dirinya sebagai KSAL seperti biasa. Mabes TNI mengirim sejumlah calon KSAL kepada Presiden Jokowi. Kepala Negara lalu menunjuk dia menjadi orang nomor satu di TNI AL.
"Mekanismenya dari Mabes TNI ke Presiden," kata dia.
Siwi tak menyebut secara spesifik harapannya terhadap TNI AL ke depan. Dia hanya menegaskan, akan menjalankan program yang sudah dibuat KSAL sebelumnya.
"Semua program kan sudah diatur, tinggal kita melanjutkan program yang sudah ada," ujar dia.
Dari informasi yang dihimpun, ada sejumlah nama Pati TNI AL bintang tiga yang masuk penjaringan calon KSAL pengganti Ade Supandi. Mereka adalah Wakil KSAL Laksamana Madya Achmad Taufiqoerrochman, Kasum TNI Laksamana Madya Didit Herdiawan Ashaf, Kepala Badan Keamanan Laut Laksamana Madya Arie Soedewo, Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Letnan jenderal (Mar) RM Trusono, dan Komandan Jenderal Akademi TNI Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji.
Baca juga:
Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji dilantik Jokowi jadi Kasal
Siang ini Jokowi lantik KSAL yang baru di Istana Negara
Ungkap pembunuhan, anggota Polres Jaksel dan TNI AL raih penghargaan
Menelusuri canggihnya kapal perang Inggris HMS Albion
Keceriaan anak panti asuhan kunjungi kapal perang Inggris HMS Albion