Kapolri Beri Penghargaan Kenaikan Pangkat ke Personel Satgas Damai Cartenz
Dengan menanamkan nilai dalam diri personel untuk bagaimana mengawal pembangunan di wilayah Papua.
Hal itu sebagai bentuk motivasi menjalankan tugas
Kapolri Beri Penghargaan Kenaikan Pangkat ke Personel Satgas Damai Cartenz
Kapolri Jenderal Listyo Sigit memberikan penghargaan berupa kenaikan pangkat luar biasa kepada 35 personel Satgas Operasi Damai Cartenz. Hal itu sebagai bentuk motivasi untuk terus menjalankan tugas semakin baik lagi kedepannya.
Menurutnya, penghargaan tersebut diberikan berkat kerja Satgas Damai Cartenz menjalankan tugasnya di Papua.
- Di Depan Panglima & Para Jenderal, Serka TNI Ungkap Diberi Kapolri Rp30 Juta, Mau Menghadap Tapi Diadang Ajudan
- Hamili Pacar Tak Mau Tanggung Jawab, Mahasiswa Bunuh Pacar
- Potret Kerja Keras Petugas Berjibaku Padamkan Kobaran Api di Gunung Papandayan
- Penjelasan Polisi Terkait Pengawal Pribadi Kapolda Kaltara Tertembak Senjata Api
Guna, menjaga kondusifitas demi kelancaran pembangunan nasional yang telah dicanangkan oleh Pemerintah.
"Tentunya penghargaan ini dari institusi untuk kalian semua yang telah bekerja keras. Kita tahu bahwa tugas kalian tidak mudah di sana," kata Sigit dalam keteranganya, Selasa (7/11).
"Kalian mendapatkan tugas untuk betul-betul bisa mengawal proses pembangunan yang dilaksanakan di Papua," tambah Jenderal Bintang Empat tersebut.
Dalam kesempatan itu, Sigit pun sempat berinteraksi langsung kepada personel Satgas Operasi Damai Cartenz untuk menyampaikan kendala atau tantangan yang dihadapi selama menjalankan tugasnya.
Personel Satgas Operasi Damai Cartenz pun melaporkan situasi terkini pasca-serangan KKB di Kabupaten Yahukimo dan Pegunungan Bintang.
Dimana, dua wilayah itu terpantau sudah kondusif, aktivitas masyarakat baik ekonomi, pelayanan kesehatan, pendidikan dan lainnya sudah berjalan normal.
Oleh karena itu, Sigit menekankan, seluruh personel Satgas Damai Cartenz harus menjaga stamina, kekompakan serta sinergitas dan soliditas dengan TNI.
Dengan menanamkan nilai dalam diri personel untuk bagaimana mengawal pembangunan di wilayah Papua.
Menurutnya, TNI-Polri berada di garis terdepan untuk mengawal seluruh program Pemerintah dalam rangka pemerataan pembangunan khususnya di wilayah Papua.
"Dan saya titip Pemerintah memiliki program saat ini pengembangan DOB, daerah otonomi baru, dimana semuanya jadi bukti keseriusan Pemerintah untuk memperhatikan secara khusus masyarakat, saudara-saudara kita yang ada di Papua. Dengan adanya pemekaran-pemekaran," papar Sigit.
"Oleh karena itu, pastikan agar proses perjalanan dari pembangunan daerah otonomi baru betul-betul bisa berjalan. Karena itu, sekali lagi jaga kekompakan, jaga soliditas terus bekerja sama," tambahnya.