Kapolri usut kabar Freddy Budiman jadi simpatisan ISIS
Polisi memastikan Freddy mulai rajin beribadah selama di dalam penjara.
Gembong narkotika Freddy Budiman disebut-sebut telah menjadi salah satu simpatisan ISIS di Indonesia. Informasi tersebut kini sedang didalami kepolisian.
"Sedang diusut oleh BNN dan Bareskrim," ujar Kapolri Badrodin Haiti di di Silatnas Pesantren Alumni Gontor, Tangerang, Banten, Sabtu (23/1).
Badrodin menambahkan, selama di penjara Freddy telah memeluk agama Islam. Di sana, dia juga mulai rajin belajar mengaji.
"Memang dia masuk islam tapi perkembangannya ke ISIS kayaknya sih belum. Saya belum dapat laporannya. Tapi kalau masuk Islam belajar ngaji, iya," tambahnya.
Sebelumnya, sejak dicokok polisi dan dijebloskan ke dalam penjara, sikap gembong narkotika Freddy Budiman mulai mendapatkan banyak perubahan. Dia kini lebih rajin mengaji, bahkan setelah dipindahkan ke Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur.
Ternyata, selama berada di Lapas Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, Freddy belajar mengaji dari terpidana kasus terorisme, Abrori bin Al Ayubi. Rupanya hal itu terus berlanjut hingga dia pindah ke lapas lain.
"Waktu dia ditahan di Nusakambangan, Freddy belajar ngaji dari seorang napi teroris," ungkap Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Saud Usman Nasution saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (23/1).
Baca juga:
Di Nusakambangan, Freddy Budiman belajar ngaji dari napi teroris
Otak kasus narkoba, Freddy Budiman diminta adik dihadirkan ke sidang
Jadi budak gembong narkoba Freddy Budiman, sipir LP Cipinang dicopot
4 Fakta Freddy Budiman, raja narkoba lolos hukuman mati tahap dua
Ini alasan Kejagung belum eksekusi mati Freddy Budiman
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Bagaimana prajurit TNI ini bertemu dengan calon istrinya? Lebih lanjut ia menceritakan bahwa awal perkenalan keduanya bermula dari media sosial. Menariknya selama berpacaran 3 tahun mereka hanya bertemu satu kali saja di kehidupan nyata.
-
Kapan Kapolda Kepri mencium istrinya? Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Yan Fitri Halimansyah tertangkap kamera sedang mencium istrinya saat melantik ratusan calon anggota Polri di Polda Kepri.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kapan Hari Korps Cacat Veteran Indonesia diperingati? Pada tanggal 19 Mei setiap tahunnya, pemerintah Indonesia secara nasional memperingati Hari Korps Cacat Veteran Indonesia.
-
Kapan Hasjim Ning lahir? Lahir pada 22 Agustus 1916, Hasjim memang dikenal sebagai pengusaha dengan julukan Raja Mobil Indonesia.