Kecelakaan Beruntun di Medan, Jazz Sampai Tertindih Pajero
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. "Informasi yang kita dapatkan truk tronton mengalami rem blong sehingga menyeruduk empat mobil di depannya," kata Bripka P Tarigan, personel Unit Lantas Polsek Sunggal.
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Gagak Hitam/Ring Road, Medan, Kamis (14/5) petang. Sekurangnya lima unit mobil terlibat dalam kecelakaan ini.
"Kejadiannya sekitar pukul 18.30 Wib," kata Wijaya, seorang warga.
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang terjadi dengan mobil yang sedang melintas di Kembangan? Sebelum sebelumnya, konvoi remaja yang mengendarai sepeda motor sambil menyalakan petasan di Kembangan, Jakarta Barat atau dikenal dengan pintu keluar tol Kembangan menyebabkan satu mobil terbakar.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
Empat di antara lima unit kendaraan yang terlibat kecelakaan itu berhenti di lokasi, yakni; truk tronton BL 8684 JH, Mitsubishi Pajero Sport BK 1275 HC, Honda Jazz BK 512 EN, dan mobil boks Mitsubishi L300 BK 9204 DT. Mobil boks berhenti paling depan. Di belakangnya, ada Pajero Sport hitam yang berada di atas Honda Jazz putih. Truk Fuso dengan kaca pecah berhenti di belakangnya.
Seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan mengarah ke Jalan Gatot Subroto atau Jalan Asrama. "Informasi yang kita dapatkan truk tronton mengalami rem blong sehingga menyeruduk empat mobil di depannya," kata Bripka P Tarigan, personel Unit Lantas Polsek Sunggal, Kamis (14/5) malam.
Setelah truk menabrak Pajero Sport, reaksi beruntun terjadi. Mobil itu menghantam Honda Jazz yang ada di depan, bahkan belakangan naik ke atasnya. Selanjutnya Honda Jazz pun menghantam mobil boks yang ada di depan. Toyota Innova yang juga kena tabrak mobil boks memilih meninggalkan lokasi.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. "Ada satu orang luka ringan," sebut Tarigan.
Sejumlah pengendara dan masyarakat meramaikan lokasi untuk melihat kejadian itu. Kemacetan pun tidak terhindarkan. "Kami mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan ke pos Diski untuk diproses lebih lanjut," tutup Tarigan.
Baca juga:
Mobil Innova Tabrak Gapura di Priangpus Semarang, Tiga Orang Tewas
Mobil Sedan Tabrak Pembatas di Bundaran HI, Pengemudi dan Penumpang Luka-luka
Mobil Super Mewah McLaren Alami Kecelakaan Tunggal di Tol Jagorawi, Ini Kronologinya
Pengemudi Supercar McLaren Ringsek di Tol Jagorawi Masih Berstatus Saksi
Supercar McLaren Kecelakaan di Tol Jagorawi Terdaftar Milik PT Bank Danamon
Leonardo, Penumpang McLaren Ringsek di Tol Jagorawi Diperiksa Polisi Hari Ini