Kejagung bakal panggil Setnov dalam waktu dekat
Arminsyah berpendapat jika pemanggilan terhadap Setnov tidak perlu mendapat izin dari Presiden Jokowi.
Kejaksaan Agung (Kejagung) akan memanggil politikus Golkar, Setya Novanto (Setnov) untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan pemufakatan jahat berujung tindak pidana korupsi. Mantan Ketua DPR itu akan diperiksa dalam waktu dekat.
"Dalam waktu dekat kita akan mintakan keterangan," kata Jampidsus, Arminsyah di Kejagung, Jakarta, Kamis (7/1).
Berbeda dengan pejabat Kejagung lainnya, Arminsyah berpendapat jika pemanggilan terhadap Setnov tidak perlu mendapat izin dari Presiden Jokowi. Sebab, pada saat Setnov bertemu dengan pengusaha minyak Riza Chalid dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Maroef Sjamsoeddin, Ketua Fraksi Partai Golkar itu bukan dalam kapasitas menjalankan tugas sebagai Ketua DPR.
Sehingga, lanjut dia, pemanggilan terhadap Setnov tidak melanggar pasal 224 ayat 5 Undang-Undang MD3 yang mengatakan 'terkait dengan tugas'.
"Tapi ternyata tak ada bukti bahwa SN melakukan pertemuan dengan Riza dan Maroef adalah pelaksanaan tugas. Tidak ada bukti, tapi adalah pribadi. Maka tidak berlaku pasal 224 ayat 5 UU MD3 sehingga untuk permintaan keterangan dalam penyelidikan ini kita tidak memerlukan izin Presiden," terang Arminsyah.
Baca juga:
Fadli sebut Kejagung tak perlu izin presiden periksa Setnov
Belum ada tersangka, kasus 'Papa Minta Saham' di Kejagung mandek?
Rekaman kasus 'Papa Minta Saham' dinilai tak sah, malah langgar HAM
Golkar kubu Agung minta Jokowi izinkan Kejagung periksa Setnov
Istana masih kaji permohonan Kejagung periksa Setya Novanto
-
Mengapa Jokowi memaksa Freeport membangun smelter di Indonesia? Untuk itu, Jokowi memaksa PT Freeport membangun industri smelter tembaga di Gresik.
-
Siapa yang mendapat santunan duka dari Jokowi? Santunan diberikan kepada 12 orang penerima simbolis terdiri atas perwakilan penerima bantuan rumah rusak berat, sedang, ringan, dan ahli waris korban meninggal dunia.
-
Siapakah Letkol Atang Sendjaja? Nama Atang Sendjaja diketahui berasal dari seorang prajurit kebanggaan Jawa Barat, yakni Letnan Kolonel (Letkol) Atang Sendjaja.
-
Bagaimana Serka Sudiyono mendapatkan hadiah sepeda dari Presiden Jokowi? Saat itu pula Serka Sudiyono mendapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi. Ia pun tak menyangka, hari di mana ia mendapat hadiah sepeda itu merupakan hari ulang tahun istri dan anak pertamanya. Sepeda itu langsung dipakai oleh anaknya ke sekolah.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.