Keluarga yakin rekaman bantahan teror Jakarta suara Bahrun Naim
Keluarga menyatakan dalam rekaman terdapat langgam khas Bahrun.
Setelah kejadian aksi teror di Jakarta pada Kamis (14/1), polisi langsung menuding dalang di baliknya adalah Bahrun Naim. Namun, Bahrun yang kini dikabarkan berada di Suriah menyangkal tudingan itu.
Bahkan beredar rekaman suara berisi penyangkalan keterlibatan dalam aksi teror, diduga suara Bahrun Naim. Adik kandung Bahrun Naim, Dahlan Zaim, membenarkan jika rekaman suara beredar adalah suara kakaknya.
"Keluarga juga menduga benar itu suara mas Bahrun Naim, tapi tidak lengkap, terpotong.
Dia memang punya aksen-aksen candaan, 'dari hongkong' misalnya," kata Dahlan di Solo, Selasa (19/1).
Sedangkan anggota Tim Pembela Muslim, Achmad Michdan mengatakan, rekaman suara itu memang benar suara Bahrun Naim.
"Menurut orang-orang dekat Bahrun Naim suara tersebut benar suaranya. Tapi harus dibuktikan. Informasi dari beberapa teman dekat juga begitu," kata Achmad.
Achmad juga akan mendalami tuduhan polisi kalau Bahrun merupakan dalang serangan teror di Jakarta. Dia menyatakan hal itu perlu dilakukan supaya tidak terjadi fitnah.
"TPM akan mendalami kasus tersebut agar clear. Agar polisi tidak hanya menuduh saja kepada Bahrun Naim. Apakah benar dia melakukan atau menjadi otak penyerangan di Thamrin, tetapi syaratnya tindakan di luar prosedur harus dijamin tidak dilakukan," ujar Achmad.