Kemenhub Pastikan Kebakaran di Bandara Nabire Tak Ganggu Operasional Penerbangan
Namun demikian, Polana tetap memberikan perhatian serius terhadap kejadian kebakaran di area kantor administrasi Bandara Douw Aturure Nabire tersebut.
Kantor Administrasi Bandara Kelas II Douw Aturure Nabire, Papua terbakar, Selasa (23/4). Kebakaran terjadi sekira pukul 10.30 Wit.
Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan memastikan peristiwa tersebut tak mengganggu aktivitas penerbangan di bandara.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kenapa situasi baku tembak di Papua semakin memanas? Anggota Brimob dan TNI pun kerap terlibat baku tembak dengan para teroris di Papua yang semakin lama mulai berani menyerang TNI dan Polri yang berjaga di sana.
-
Kodok baru apa yang ditemukan di Papua Barat? Spesies baru itu dikenali berbeda berdasarkan ukuran, warna, bentuk tubuh, dan garis-garis di tangannya.
-
Apa yang ditemukan di Papua yang viral di TikTok? Viral di TikTok Ditemukan di Papua Penemuan tank yang terpendam di dalam tanah ini diketahui berlokasi di Sarmi Kota, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Indonesia.
-
Kenapa papeda dihargai tinggi oleh masyarakat Papua? Karena sagu dan papeda dianggap sebagai makanan yang istimewa, masyarakat Papua saat itu menganggapnya sebagai penemuan yang spesial.
-
Apa yang ditemukan oleh para ilmuwan di Papua Nugini? Hasil penelitian menunjukkan, tengkorak manusia yang ditemukan di pantai utara Papua Nugini pada 1929 diperkirakan merupakan korban tsunami tertua di dunia.
"Kami mendapatkan laporan bahwa kantor administrasi UPBU Douw Aturure Nabire terbakar. Namun saat ini api sudah berhasil dipadamkan," kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara Polana B Pramesti di Jakarta.
Namun demikian, Polana tetap memberikan perhatian serius terhadap kejadian kebakaran di area kantor administrasi Bandara Douw Aturure Nabire tersebut. Menurutnya penanganan serius perlu dilakukan agar jangan sampai kebakaran ini terjadi lagi dan merambah ke tempat lain karena menyangkut keamanan penerbangan.
"Perlu dilakukan penanganan serius bekerjasama dengan pihak-pihak terkait untuk mencari akar permasalahan dan pembenahan kedepannya sehingga kejadian ini tidak terulang lagi," tambahnya .
Terkait penyebab terjadinya kebakaran, hingga kini Ditjen Hubud belum dapat menyampaikan karena masih dalam penyelidikan lebih lanjut.
Sementara itu Kasubag TU Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IX Manokwari, Ali Sadikin mengatakan api sudah berhasil dipadamkan pada pukul 11.3O WIT. Untuk sementara operasional bandara, tower dan peralatan lain menggunakan genset sebagai supply listrik.
"Untuk saat ini, operasional bandara tetap berjalan normal dengan menggunakan genset sebagai supply listrik. Dalam kebakaran ini tidak ada korban jiwa dan petugas sedang melakukan pembenahan pasca kebakaran oleh petugas," tutup Ali.
Baca juga:
Sebelum Terbakar, Terdengar Ledakan dari Ruangan Kepala Bandara Nabire
Kasus Kotak Suara Terbakar di Sumbar, KPU Pastikan Dokumen Pemilu Aman
Kebakaran, Blok C Pasar Tanah Abang Ditutup Sementara
Pedagang Masih Hitung Kerugian Dampak Ruko Terbakar di Pasar Blok C Tanah Abang
Kebakaran Blok C Tanah Abang Diduga Karena Arus Pendek Listrik