Kisah heroik Kapolres Sleman selamatkan demonstran saat demo BBM
Parahnya tindakan AKBP Ihsan tersebut justru dituding para aksi massa sebagai upaya menahan Erina.
Aksi mahasiswa di pertigaan kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang berujung ricuh menyisakan cerita heroik dari kapolres Sleman, AKBP Ihsan Amin, Selasa (18/11).
Saat terjadi bentrok, kaki Ihsan sempat nyaris terbakar. Saat itu massa aksi mencoba membakar pos polisi. Ihsan yang berada di dalam pos polisi kaget ketika mahasiswa melempar ban yang telah dibakar ke dalam pos polisi.
"Tadi saya di dalam pos tiba-tiba dilempar ban yang dibakar oleh mahasiswa," kata Ihsan pada wartawan di lokasi bentrok.
Ihsan mengatakan lemparan ban yang terbakar itu mengenai kaki sebelah kanan hingga menyebabkan sepatu dan celana terbakar. Beruntung salah seorang anak buahnya langsung membantunya mematikan api yang membakar celananya.
"Rasanya panas, tapi nggak sampai kulit. Celana saya yang terbakar. Tidak apa-apa ini bagian dari tugas," ujarnya.
Setelah kejadian tersebut Ihsan juga sempat menyelamatkan ketua HMI Yogyakarta, Erina Dewi yang hampir terkena lemparan batu.
Saat terjadi aksi saling lempar, dia sedang berdiri di sebelah Erina. Begitu dia melihat para mahasiswa melempar batu ke arah mereka, dia langsung mendekap Erina dan menariknya ketempat yang aman.
Namun, tindakan Ihsan tersebut justru dituding para aksi massa sebagai upaya menahan Erina. Namun Ihsan pun menegaskan bahwa yang dikatakan oleh mahasiswa tidak benar. Dia pun tak marah mahasiswa malah menuduhnya macam-macam.
"Saya tidak menahan, hanya mengamankan saat terjadi bentrok kebetulan didekat saya, ada lemparan batu langsung saya amankan," kata Ihsan.
Seorang mahasiswa luka di bagian kepala
Seorang mahasiswa mengalami luka di bagian kepala saat terjadi bentrok aksi menolak kenaikan harga BBM antara mahasiswa dan polisi di pertigaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Menurut pengurus IMM AR Faruhdin kota Yogyakarta, Muhammad Farid salah seorang anggotanya yakni Lukman mengalami luka enam jahitan dibagian kepala akibat lemparan batu.
"Bentrok tadi Lukman terkena lemparan batu dibagian kepala, kita belum tahu arah batu dari polisi atau bukan," kata Farid seusai aksi.
Saat ini, lanjut Farid, rekannya telah dibawa ke poli klinik UIN Sunan Kalijaga untuk mendapat perawatan. "Sudah dijahit, sekarang masih di poli klinik," tandasnya.
Lukman sendiri merupakan mahasiswa dari kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang turut dalam aksi penolakan BBM.
Aksi bentrok terjadi setelah mahasiswa membakar pos polisi dan melempari polisi dengan batu. Polisi pun kemudian membalas dengan menembakkan gas air mata dan mengejar mahasiswa yang lari masuk ke dalam kampus.
Sebelumnya mahasiswa juga sempat menyandera sebuah mobil box berisi obat-obat. Setelah sekitar 30 menit, mobil box tersebut kemudian dilepaskan.
-
Bagaimana cara pemerintah menghemat BBM? Luhut meyakini, dengan pengetatan penerima subsidi, pemerintah dapat menghemat BBM mulai 17 Agustus 2024, sehingga dapat mengurangi jumlah penyaluran subsidi kepada orang yang tidak berhak.
-
Siapa yang melakukan pemantauan ketersediaan BBM di SPBU Batam? Di wilayah yang sama, Anggota Komite BPH Migas Harya Adityawarman melakukan pemantauan ketersediaan BBM di SPBU di wilayah Batam.
-
Kapan B.M. Diah menyerahkan naskah teks proklamasi ke pemerintah? Hampri 40 tahun B.M. Diah menyembunyikan secarik kertas tersebut sebelum akhirnya diserahkan ke Pemerintah Republik Indonesia pada tahun 1992.
-
Kapan polisi mendapatkan laporan demo buruh di Bekasi? Pada 14.31 Wib, polisi mendapat laporan massa buruh berdemontrasi di jalan arteri tepatnya sekitar exit tol Cikarang.
-
Dimana pengecekan stok BBM dan elpiji dilakukan? Pengecekan tersebut dilakukan di SPBU simpang PT Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida dan agen elpiji, PT Tendano.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.