Konser Sheila On 7 di Bandung Terancam Batal, Pemkot Usul Acara Dipindah ke Sini
Hingga kini pihak promotor belum mengantongi izin penyelenggaraan kepada pihak pengelola Stadion GBLA yakni PT PBB
Konser grup band Sheila on 7 terancam gagal pada 28 September 2024 mendatang. Sebab, hingga kini pihak promotor belum mengantongi izin penyelenggaraan kepada pihak pengelola Stadion GBLA yakni PT PBB (Persib Bandung Bermartabat).
Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono berharap konser grup band asal Yogyakarta itu tetap digelar. Sehingga, bisa mendatangkan pendapatan daerah.
- Konser Dua Lipa di Jakarta Batal, Promotor Beri Penjelasan Begini
- Konser Sheila On 7 yang Berjudul "Tunggu Aku di Bandung" akan Dipindahkan ke Stadion Si Jalak Harupat
- Pendukung Persib Rusuh Usai Lawan Persija, Ini Penyebabnya Hasil Investigasi Manajemen
- Jalan Menuju SUGBK Macet Parah, Hasto Salahkan Polisi Tidak Rekayasa Lalu Lintas
Bambang mengaku pelaksanaan konser tersebut saat ini masih menemui kendala karena pihak promotor belum mengantongi izin penyelenggaraan kepada pihak pengelola Stadion GBLA yakni PT PBB (Persib Bandung Bermartabat).
"Kami punya keinginan seperti itu (tetap jadi). Oleh karena itu saya sudah perintahkan kepada jajaran saya untuk berkomunikasi dengan penyelenggara jalan keluarnya seperti apa," kata Bambang di Bandung, Senin (12/8).
Bambang mengungkapkan dengan adanya konser tersebut akan berdampak positif khususnya kepada sektor pariwisata di Kota Bandung karena dapat menarik ribuan wisatawan khususnya dari luar kota.
"Nah buat kami acara ini menjadi penting ya. Ada memberikan dampak positif tentunya," kata Bambang.
Lebih lanjut, dirinya mengusulkan Lanud Husein Sastranegara sebagai alternatif lokasi untuk konser Sheila On 7 jika tidak memungkinkan diadakan di Stadion GBLA.
Menurutnya Lanud Husein Sastranegara memiliki potensi sebagai lokasi yang ideal untuk menggelar konser besar seperti ini.
"Kalau saya sih menyarankan salah satu alternatifnya kenapa tidak dicoba di Lanud Husein gitu ya. Nanti tergantung dari pihak promotor nya," kata dia
Chief Executive PositiVibe Group Strategic Communication Partner of Antara Suara, Nizam Wahyu Ardhika selaku promotor konser tur Sheila On 7 mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya masih terus berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait dalam penyelenggaraan konser tersebut.
"Promotor memastikan akan terus berupaya konser Sheila on 7 'Tunggu Aku Di Bandung' terselenggara sesuai rencana," kata dia.
Nizam mengungkapkan konser di sebuah stadion sepak bola bukanlah yang pertama kali diselenggarakan oleh pihaknya, karena berkaca dari kegiatan serupa di Samarinda, harapannya bisa menjadi pembelajaran bagaimana konser dilaksanakan berjalan dengan baik.
"Bahkan memberikan dampak secara nyata di sektor UMKM, perhotelan dan pariwisata," kata dia. Seperti dikutip Antara.