Korban Erupsi Gunung Ile Lewotolok Butuh Air Bersih, Makanan hingga Tenda Darurat
Usai erupsi gunung Ile Lewotolok, Minggu (29/11) kemarin, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengirimkan logistik ke Kabupaten Lembata, guna memenuhi kebutuhan warga yang mengungsi.
Usai erupsi gunung Ile Lewotolok, Minggu (29/11) kemarin, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengirimkan logistik ke Kabupaten Lembata, guna memenuhi kebutuhan warga yang mengungsi.
Kepala BPBD NTT Thomas Bangke mengatakan, terdapat 26 desa dari dua kecamatan yang terdampak langsung erupsi Ile Lewotolok. Warga telah dievakuasi dan mengevakuasi diri secara mandiri ke tempat pengungsian maupun rumah keluarga.
-
Kapan Gunung Semeru erupsi? "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari Senin, 6 Mei 2024 pukul 05.43 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati sekitar 700 meter di atas puncak atau sekitar 4.376 mdpl," kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru Mukdas Sofian, Senin (6/5).
-
Di mana letak Gunung Semeru yang mengalami erupsi? Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dengan Malang, Jawa Timur mengalami erupsi dengan tinggi letusan teramati 600 meter di atas puncak atau 4.276 meter di atas permukaan laut (mdpl) pada Rabu.
-
Kapan Gunung Tangkuban Perahu dikabarkan erupsi? Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang mengandung narasi bahwa Gunung Tangkuban Perahu yang berada di Bandung, Jawa Barat, mengalami erupsi pada tanggal 11 Juni 2024 lalu.
-
Di mana letak Gunung Ruang yang pernah mengalami erupsi bersamaan dengan Gunung Lewotolok? Sementara itu, gunung api yang berada di busur vulkanik berbeda dapat meletus bersamaan karena memiliki interval letusan berdekatan. Seperti yang terjadi pada Gunung Lewotolok dan Gunung Ruang.
-
Apa yang terjadi pada Gunung Ruang di Sulawesi Utara? Gunung Ruang yang berada di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara meletus pada Selasa (16/4) malam.
-
Apa itu Gunungan Ketupat? Salah satu bukti kekompakan warga Dusun Kepuhbener, Desa Kedungrejo, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk tampak dalam pelaksanaan tradisi Gunungan Ketupat.
"Sampai dengan tadi malam itu ada 4.483 pengungsi yang tersebar di enam titik, yakni kantor bupati lama, aula anggara, kelurahan Lewoleba Tengah, Desa Tapolango, Desa Baupana dan kantor BKD," kata Thomas, Senin (30/11).
Menurut Thomas, pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemda Lembata terkait kebutuhan mendesak warga, berupa air bersih, sanitasi, tenda darurat serta makanan siap saji.
"Pemerintah provinsi Nusa Tenggara Timur melalui penegasan gubernur dan kita telah lakukan koordinasi penguatan kepada kabupaten, dan hari ini saya sudah lakukan pertemuan dengan balai wilayah provinsi, untuk mengirim beberapa alat termasuk bantuan air bersih, sanitasi, tenda dan beberapa perlengkapan lain," jelasnya.
Masih menurut Thomas, 5.000 masker juga dikirim untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 di tengah bencana erupsi gunung Ile Lewotolok.
"Besok helikopter BNPB akan membawa bantuan dari dinas-dinas lain berupa makanan dan minuman siap saji," tutupnya.
Baca juga:
Gunung Ili Lewotolok Kembali Erupsi
Gunung Ili lewolotok Erupsi, PMI Bantu Evakuasi warga ke Kantor Bupati Lama
5 Warga yang Hilang saat Erupsi Gunung Ile Lewotolok Akhirnya Ditemukan
4.628 Warga Melakukan Evakuasi Usai Gunung Ile Lewotolok NTT Erupsi
Erupsi Gunung Ile Lewotolok, Ratusan Warga enggan Mengungsi
5 Anak Hilang Pasca Erupsi Gunung Ile Lewotolok