KPK bantah Razman Arief Nasution jadi pengacara Sutan Bhatoegana
Sebab berdasarkan KPK, kuasa hukum Sutan Bhatoegana adalah Maulani Siburian.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak mengakui Razman Arief Nasution sebagai kuasa hukum Sutan Bhatoegana. Sebab berdasarkan KPK, kuasa hukum Sutan adalah Maulani Siburian.
"Untuk yang TPK (tindak pidana korupsi) yang ada di penyidik kuasa hukum bukan dia (Razman Arief Nasution). Tapi dari pamungkas and partner namanya Maulani Siburian," tegas Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (10/3).
Jika Razman yang merupakan terpidana dengan vonis 3 bulan kurungan oleh Pengadilan Negeri Padang Sidempuan itu mengaku sebagai kuasa hukum Sutan dalam gugatan praperadilan. Priharsa menegaskan, sampai saat ini pihaknya belum menerima surat kuasa tersebut.
"Kalau yang praperadilan surat kuasa belum diterima KPK. Sampai dengan sore tadi KPK belum menerima surat kuasa," terangnya.
Selain itu, Priharsa mengungkapkan terkait surat permintaan penangguhan penahanan Sutan, KPK belum menerima surat yang dimaksud. "Surat permintaan penangguhan penahanan sampai sore tadi juga belum diterima," tandasnya.
Sebelumnya, Razman Arief Nasution mendatangi KPK, dia mengklaim kalau dirinya adalah kuasa hukum Sutan Bhatoegana. Razman mengatakan kecewa terhadap KPK lantaran belum menjawab surat penangguhan penahanan Sutan.
"Saya menyampaikan rasa kekecewaan kami yg mendalam karena ternyata KPK gak proaktif. Coba saudara bayangkan, surat kami kirim hari kamis sampe hari ini baru ada di sekretaris penindakan," kata Razman di KPK, Senin (9/3).
Lebih lanjut, terpidana yang divonis 3 bulan kurungan oleh Pengadilan Negeri Padang Sidempuan lantaran tersandung kasus penganiayaan ini mengecam sikap lembaga antirasuah yang dinilai tidak serius menanggapi permintaan kliennya.
"Apakah harus ribut dulu? apakah harus ada demonstrasi dulu? atau harus dikepung dulu baru KPK bisa merespon? ini kan serius bahwa ada upaya dari kami untuk antar surat permohonan penangguhan penahanan," cetus dia.
Baca juga:
KPK gagal angkut Alpard milik Sutan Bhatoegana
Sutan Bhatoegana optimis kalahkan KPK di praperadilan
Setelah BG menang, Sutan Bhatoegana ikuti SDA ajukan praperadilan
Sutan Bhatoegana tampak lesu diperiksa sebagai tersangka oleh KPK
Demokrat tak terkejut Sutan Bhatoegana ditahan KPK
Siapa politikus lain menyusul Sutan Bhatoegana?
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Bagaimana KPK menindaklanjuti status tersangka Karna Suswandi? Jadi silahkan dikoordinasikan atau ditanyakan dengan KPU dulu tapi yang jelas dari kami akan tetap terus berjalan proses penyidikannya
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Apa yang menjadi status Karna Suswandi di mata KPK? Yang jelas Kami tidak masuk di dalam Ranah politik Jadi kalau memang itu Boleh atau tidak boleh bisa atau tidak bisa. Maka itu tentunya dikembalikan oleh KPU ya sebagai lembaga yang akan menentukan statusnya yang bersangkutan