KPK luncurkan gedung baru berkonsep secure, smart and green
Peluncuran ini mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian, paspampres dan satuan keamanan lainnya.
Hari ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengadakan soft launching gedung baru yang letaknya di Jalan Kuningan Persada, Kavling C4, Jakarta Selatan. Acara ini bakal dihadiri Presiden Joko Widodo, para mantan presiden maupun wakil presiden.
Pelaksana Harian (Plh) Kabiro Humas KPK, Yuyuk Andriati menjelaskan pihaknya telah menyiapkan konsep Secure, Smart, and Green yang akan diberlakukan KPK dalam menjalankan aktivitas kesehariannya.
"Konsep yang akan kita gunakan itu Secure, Smart and Green untuk memenuhi kebutuhan KPK, untuk keamanan dari KPK, untuk IT-nya, juga ramah lingkungan," ujar Yuyuk ketika dihubungi merdeka.com, di Jakarta, Selasa (29/12).
Lanjut, Yuyuk, Gedung yang baru aktif di bulan Maret tersebut memiliki 16 lantai yang sebagian lantainya hanya khusus digunakan untuk para pegawainya.
"Jadi, ada 16 lantai, lantai operasional yang bisa diakses oleh pegawai itu lantai empat sampai 16, sedangkan lantai tiga ke bawah itu untuk publik area," tandasnya.
Pantauan merdeka.com pukul 06.55 wib gedung KPK baru sudah dijaga ketat oleh aparat keamanan, di antaranya tim Gegana, Paspampres, serta petugas keamanan lainnya. Para undangan pun terpantau belum hadir, meski para awak media sudah terlihat ramai.
Karangan bunga ucapan selamat turut menghiasi soft launching hari ini. Petugas keamanan pun mulai mensterilkan ruangan inti acara. Soft Launching gedung KPK hari ini juga sangat kental dengan nuansa warna merah dan putih, mulai dari tenda, kursi.
Baca juga:
SBY bakal hadir di peresmian gedung baru KPK, Mega belum konfirmasi
Besok, KPK soft launching gedung baru
Ini wajah gedung baru KPK yang siap ditempati akhir 2015
KPK awasi kontraktor pembangunan gedung baru KPK
Hutama Karya menang tender proyek pembangunan gedung KPK
-
Apa yang ditemukan oleh KPK di kantor PT Hutama Karya? Penyidik, kata Ali, mendapatkan sejumlah dokumen terkait pengadaan yang diduga berhubungan dengan korupsi PT HK. "Temuan dokumen tersebut diantaranya berisi item-item pengadaan yang didug dilakukan secara melawan hukum," kata Ali.
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Apa yang tertulis di karangan bunga yang diterima oleh KPK? Dalam karangan bunga tertulis 'selamat atas keberhasilan anda memasuki pekarangan tetangga'. Tertulis pengirimnya adalah Tetangga.
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Kenapa Kaesang datang ke KPK? "Saya datang ke sini bukan karena undangan, bukan karena panggilan tapi inisiatif saya dan saya tadi juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat," kata Kaesang kepada wartawan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (17/9).