KPU Coret Korban Tewas Tsunami Selat Sunda dari DPT Pemilu
KPU Coret Korban Tewas Tsunami Selat Sunda dari DPT Pemilu. Dia menambahkan, selain Banten dan Lampung Selatan, penyisiran DPT akan dilakukan ke beberapa daerah. Hal itu lantaran banyak korban tewas berasal dari daerah lain yang saat itu berwisata di wilayah terdampak tsunami tersebut.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menyisir kembali Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk beberapa wilayah. Komisioner KPU Viryan Azis mengatakan, hal itu dilakukan karena adanya bencana tsunami di Selat Sunda yang melibas daerah Banten dan Lampung Selatan hingga menyebabkan ratusan orang meninggal dunia.
"Pencoretan data pemilih akan dilakukan terhadap korban bencana yang meninggal dunia," ujar Viryan kepada wartawan, Rabu, (26/12).
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa itu DPT Pemilu? DPT Pemilu adalah singkatan dari Daftar Pemilih Tetap. Di mana DPT Pemilu adalah daftar Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki hak untuk memilih dan telah ditetapkan oleh KPU.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
Dia menambahkan, selain Banten dan Lampung Selatan, penyisiran DPT akan dilakukan ke beberapa daerah. Hal itu lantaran banyak korban tewas berasal dari daerah lain yang saat itu berwisata di wilayah terdampak tsunami tersebut.
"Ada dari Banten, Jakarta, kemudian Jawa Tengah. Bukan hanya dari Banten dan Lampung," ucapnya.
Viryan menjelaskan, KPU sampai saat ini belum bisa mendata korban meninggal dunia karena jumlahnya masih terus bertambah. Untuk itu, KPU masih terus berkoordinasi dengan instansi lain terkait guna memastikan jumlah korban meninggal.
Lanjutnya, KPU pusat telah memberi instruksi ke KPU daerah untuk melakukan indentifikasi mandiri soal jumlah korban meninggal. Tujuannya, agar pendataan DPT untuk korban meninggal dunia cepat selesai.
"Datanya akan kami cek di masing-masing provinsi misalnya dari Banten berapa yang meninggal, Lampung, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan DKI berapa. Baru nanti akan kita serahkan ke KPU daerah masing-masing," tuturnya.
Baca juga:
Milenial Kesal Politik Doyan Berbual
KPU Diminta Perhatikan Masalah Data Pemilih hingga Logistik Pemilu 2019
Penyandang Gangguan Jiwa di Bekasi Sudah Tercatat dalam DPT Pemilu 2019
KPU Jamin Hak Suara Disabilitas Mental di Pemilu 2019
Jumlah DPT Penyempurnaan 192 Juta, Masih Bisa Bertambah atau Kurang
Sekjen Gerindra Minta KPU Merinci 6 Juta Pemilih Tambahan yang Masuk DPT