Lepas 4.200 pemudik, Djarot pesan jangan bawa warga baru ke Jakarta
PDIP gelar mudik gratis dengan tujuan Jawa Tengah, Jawa Timur dan Lampung.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), melepas warga DKI Jakarta dan sekitarnya yang ingin berlebaran di kampung halaman. Pelepasan ini dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga kader PDIP, Djarot Syaiful Hidayat.
"Dengan baca bismillah, kita berangkatkan para pemudik, semoga selamat sampai tujuan dan kembali ke Jakarta dengan selamat. Salam untuk keluarga di kampung," ujar Djarot di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Lenteng Agung No 99, Jakarta Selatan, Sabtu (2/7).
Dalam pelepasannya, Djarot mengharapkan, para pemudik untuk tidak membawa anggota baru ke Jakarta. Pasalnya, menurut Djarot, Jakarta sudah sesak.
"Dapat salam dari ibu Mega untuk bawa semangat baru. Jangan bawa warga baru, jangan bawa istri baru, jangan bawa tetangga baru karena Jakarta sudah penuh. Tetaplah pilihan pada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," jelas dia.
Dari data yang dihimpun merdeka.com, PDIP memberangkatkan sebanyak 68 bus, dengan tujuan ke Jawa Tengah, Jawa Timur dan juga Lampung. Dengan total yang ikut mudik gratis PDIP ini sebanyak 4.200 orang.
Baca juga:
Pemudik dari Banjarmasin masih gemar membawa senjata tajam
Sepekan Operasi Ramadniya, pemudik motor dominasi kecelakaan
Cegah kecelakaan, 100 masinis KRL di jalani test narkoba
Gerbang tol Brebes macet panjang, pemudik dialihkan ke Tol Kanci
Sewa kereta baru, PDIP gelar mudik gratis sampai Kediri
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Dimana terjadi kepadatan arus mudik menjelang Lebaran 2024? Kepadatan mulai terjadi di kawasan Pelabuhan Merak, Banten, oleh rombongan pemudik yang ingin berpergian lewat jalur laut.
-
Kapan Ipda Febryanti Mulyadi lulus dari Akpol? Perjuangannya berbuah manis saat ia lulus dari Akpol pada tahun 2021.
-
Kapan puncak arus mudik diperkirakan terjadi? "Kemudian dari data yang kami dapatkan sampai sejauh ini puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H-4 Lebaran, ada sekitar 125 ribu penumpang kereta api saat ini yang sudah membeli di H-4 tersebut," katanya seperti dilansir dari Antara.
-
Mengapa arus mudik di Pelabuhan Merak mengalami peningkatan? Lisye menyebut pemudik yang meninggalkan Jabodetabek mengarah ke Merak telah mengalami peningkatan sebesar 2,35% dari lalin normal.