M Taufik soal ruangannya disegel KPK: Tak masalah, masih bisa kerja
Hingga sampai saat ini, M Taufik mengaku tidak tahu alasan KPK menyegel ruangannya.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan serta menyegel ruang kerja anggota DPRD DKI dari Gerindra M Sanusi, Kamis (31/3) malam. Selain ruang Sanusi, KPK juga menyegel tiga ruangan DPRD lainnya, salah satunya ruang Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik.
Terhadap penyegelan ruangannya tersebut, Taufik mengaku tak ada masalah. Sebab dia merasa bisa kerja di mana saja selama ruangannya disegel.
"Saya sih nggak masalah disegel. Saya bisa kerja di mana saja, bisa aktivitas di mana saja. Ada ruang fraksi. Aktivitas kan nggak mesti di ruang kantor," kata Taufik di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (1/4).
Hanya saja, lanjut Taufik, dirinya masih bertanya-tanya perihal penyegelan ruangannya tersebut. Sebab, hingga kini belum ada penjelasan lengkap.
"Sampai sekarang belum tahu disegel kenapa. Dia (Sanusi) ditangkap saja kita belum tahu masalahnya apa. Ini yang mesti ditanya dan dijelaskan oleh KPK," jelasnya.
Disinggung apa saja barang yang diambil oleh pihak KPK, Taufik lagi-lagi mengaku tak tahu sama sekali. "Nggak tahu saya. Informasi geledah saja saya nggak tahu," ungkapnya.
Baca juga:
Saat ditangkap KPK, Sanusi terima suap kedua Rp 1 miliar lebih
KPK sebut kasus yang melibatkan M Sanusi korupsi besar
KPK tetapkan anggota DPRD DKI M Sanusi tersangka penerima suap
Ahok soal kasus Sanusi: Mungkin Raperda diurut-urut!
Berwajah sendu, Taufik ceritakan komunikasi terakhir dengan Sanusi
Gerindra sebut kasus yang menjerat Sanusi mengarah ke Pemprov DKI
-
Kapan Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR? Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR dari Fraksi Kebangkitan Bangsa pada 2011 lalu.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Kapan DKPP menjatuhkan sanksi kepada Ketua KPU? DKPP menjelaskan, pelanggaran dilakukan Hasyim terkait pendaftaran pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden pada 25 Oktober 2023.
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).