Mantan Mensesneg Sudi Silalahi Dimakamkan di TMP Kalibata, SBY akan Hadir
Sudi Silalahi meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (25/10) malam. SBY akan hadir mengikuti prosesi pemakaman di TMP Kalibata.
Mantan Menteri Sekretaris Negara era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Sudi Silalahi meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (25/10) malam. Jenazah Sudi rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (26/10) pukul 13.00 WIB.
"Ya di TMP Kalibata jam 13.00 WIB rencananya," kata Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sekretariat Negara Eddy Cahyono Sugiarto kepada merdeka.com, Selasa (26/10).
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa Serka Sudiyono? Serka Sudiyono adalah anggota TNI yang bekerja sebagai Babinsa di Desa Kemadu, Kecamatan Sulang, Rembang.
-
Apa yang pernah dititipkan Soeharto kepada Sudjono Humardani? Ceritanya pada tahun 1967, Sudjono pernah diberi tugas oleh Soeharto untuk meminjam topeng Gadjah Mada yang disimpan di Pura Penopengan Belah Batu Bali.
-
Siapa Dhuha Yuliandri Al Fatih? Dhuha Yuliandri Al Fatih, prajurit TNI AU, memikat hati publik dengan kegagahan dan inspirasinya di media sosial.
-
Kapan Try Sutrisno menjadi ajudan Presiden Soeharto? Berkat rekam jejaknya di bidang militer, pada tahun 1974 Try terpilih menjadi ajudan Presiden Soeharto.
-
Siapa Syaikh Muhammad Suhaimi? Salah satu karamah yang dipercaya dimiliki oleh sosoknya adalah bisa menghadiri pengajian di banyak tempat dalam satu waktu yang sama. Ini juga yang kemudian menjadikannya sebagai sosok wali yang misterius.
Sementara itu, Wasekjen Partai Demokrat Imelda Sari mengatakan Presiden ke-6 RI SBY akan hadir mengikuti prosesi pemakaman di TMP Kalibata.
"InsyaaAllah Bapak hadir di TMP," ungkap Imelda.
Sebelumnya diketahui kabar duka datang dari Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) periode 2009-2014, Sudi Silalahi. Mensesneg periode kedua kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu dikabarkan meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto.
Kabar meninggalnya purnawirawan TNI itu turut disampaikan Sekretaris Kabinet (Seskab) periode 2004-2009, Dipo Alam melalui akun Twitternya @dipoalam. Sudi meninggal di RSPAD pada pukul 23.50 WIB.
"Berita duka. Innalillahi Wainna illaihi roji'un, kami sekeluarga turut berduka cita dan belasungkawa sedalam2nya atas berpulangnya Bapak. Letjen TNI (Purn) Sudi Silalahi jam 23.50 di RSPAD," tulis Dipo Alam dalam Twitternya dikutip merdeka.com, Selasa (26/10).
Kabar meninggalnya Sudi Silalahi itu mendapat ucapan belasungkawa dari para menteri era SBY lainnya Zulkifli Hasan. Mantan Menteri Kehutanan ini mengucapkan belasungkawa atas wafatnya rekannya tersebut.
"Allahummaggirlahu warhamhu wa ‘afihi wa’fu ‘anhu. Selamat jalan Letjen TNI (Purn) Sudi Silalahi. Belasungkawa saya sampaikan kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran," ujar Zulkifli dikutip dari akun Twitternya @ZUL-Hasan.
Baca juga:
Mahfud MD akan Pimpin Upacara Pemakaman Eks Mensesneg Sudi Silalahi di TMP Kalibata
Mengenang Sudi Silalahi, Menteri Dua Periode Era SBY
Mensesneg Era SBY, Sudi Silalahi Meninggal Dunia
10 Mantan Jenderal TNI Pernah Tempati Pos-Pos Menteri Strategis
Istana sebut fotokopi dokumen TPF Munir sudah di tangan Jaksa Agung