Ma'ruf Amin Pimpin Rakor Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem di Kupang
Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin dan Ibu Hj. Wuri Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (16/10).
Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin dan Ibu Hj. Wuri Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (16/10).
Wakil Presiden RI bersama Rombongan tiba di Bandar Udara Internasional El Tari Kupang menggunakan Pesawat Khusus Kepresidenan Boeing 737- 400 TNI AU, sekitar pukul 17.45 Wita.
Wakil Presiden dan ibu disambut oleh Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia Latif, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat serta Danlanud El Tari Kupang, Marsma TNI Umar Fathurrohman.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Kapan Ma'ruf Amin melanjutkan sekolah ke Tebuireng? Kemudian, Ma’ruf Amin melanjutkan sekolah ke jenjang Madrasah Ibtidaijah Salafijah Safiijah Tebuireng, Jombang, Jawa Timur pada 1958.
Setelah transit sejenak di ruang VIP Pemda NTT Bandara Internasional El Tari Kupang, Wakil Presiden RI dan rombongan langsung menuju Hotel Aston Kupang untuk beristirahat.
©2021 Merdeka.com/ananias petrus
Sesuai agenda, orang nomor dua di Indonesia akan mengadakan rapat koordinasi terkait percepatan penanggulangan kemiskinan ekstrem, yang akan digelar di Kantor Gubernur NTT pada Minggu (17/10). Sementara Ibu Hj. Wuri Ma'ruf Amin akan mengunjungi Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) NTT.
Turut mendampingi Wakil Presiden K. H. Ma’ruf Amin dalam kunjungan ini, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop dan UKM) Teten Masduki.
Ada juga Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas), Suharso Monoarfa, Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), John Wempi Wetipo, dan Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Alue Dohong.
Baca juga:
Wapres Ma'ruf Amin Perintahkan BNPB Ambil Langkah Cepat Tangani Gempa di Bali
Ma'ruf Amin Pimpin Rakor Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem di Kupang
Dua FPSA Segera Dibangun Atasi Sampah di Jakarta
Wapres: Papua Tidak Hanya Kaya, Tetapi juga Penuh Talenta
Ma'ruf Amin: Kesuksesan PON XX Papua Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan Indonesia