Takut masyarakat resah, polisi segera usut foto gay nikah di Bali
ni akan jadi pengungkapan dari Cyber Crime untuk membongkar alamat dari Facebook unggah foto gay nikah.
Kasus pernikahan sejenis atau gay diduga dilakukan di Bali membuat Polda Bali kecolongan lagi. Kapolda Bali Irjen Pol Sugeng Priyanto langsung memerintahkan anak buahnya untuk mengambil langkah cepat sebelum kasus makin ramai.
Komisaris Besar Polisi Hery Wiyanto, sebagai penyambung lidah Kapolda, mengaku terkait pernikahan sejenis itu tidak pernah menyangka masih terjadi kembali. Pihaknya khawatir kejadian ini membuat masyarakat resah.
"Kapolda langsung merespon akan hal ini. Jangan sampai hal ini kembali meresahkan seperti yang terjadi sebelumnya di wilayah Ubud Gianyar. Kita akan koordinasikan ini kepada pihak Cyber Crime," ungkap Hery Wiyanto, usai acara rekap kriminalitas akhir tahun di Mapolda Bali, Rabu (30/12) .
Ditegaskannya, bahwa Kapolda Bali langsung memerintahkan untuk mengusut terbaru pernikahan sejenis yang kembali terjadi, meski akun Facebook (FB) yang memunculkan foto-foto tersebut sudah ditutup. Ini akan jadi pengungkapan dari Cyber Crime untuk membongkar alamat dari Facebook yang memunculkan foto tersebut pertama kalinya.
Lanjutnya, dalam pengungkapan kasus ini akan dilakukan dengan cara seperti pada kasus sebelumnya di Ubud Gianyar. "Saat ini kita belum tahu prosesi itu ada di mana. Semua wilayah akan kita informasikan terkait hal ini. Kalau sudah terkuak lokasinya, semua akan kita panggil termasuk dari pemangku dan penyelenggara, juga yang dinikahkan bila masih ada di sini ( Bali)," pungkasnya.
Sebelumnya, Melalui akun jejaring sosial Facebook, seorang pengguna dengan akun Ben Hitam mengunggah tiga buah foto. Pada foto tersebut dia menuliskan "Selamat atas pernikahannya buat kedua temanku di Bali. Sukses selalu ya". Foto tersebut diunggah pada 20 Desember 2015 pukul 11.56.
Sontak saja foto tersebut mendapat komentar dari pengguna jejaring sosial Facebook. Ada yang menyayangkan, ada pula yang mendukungnya. Bahkan, beberapa orang mengomentari jika mereka juga telah memesan tempat untuk menggelar pernikahan serupa di Bali.