Menkopolhukam Gelar Rapat Bahas Selebaran Provokasi Ajak Warga Papua Demo
Bentuk provokasi beragam, mulai dari pesan singkat hingga selebaran agar masyarakat kembali berdemo.
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto memimpin rapat koordinasi (Rakor) tingkat menteri, Senin (9/9) di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta. Rapat tersebut membahas beberapa perkembangan kondisi Papua dan Papua Barat.
"Per 9 September, laporan yang kita terima. Seluruh kondisi di Papua dan Papua barat aman kondusif. Aktivitas sosial berjalan normal," kata Wiranto saat membuka ratas di Kantornya, Jalan Merdeka Barat, Senin (9/9).
-
Apa yang ditemukan di Papua yang viral di TikTok? Viral di TikTok Ditemukan di Papua Penemuan tank yang terpendam di dalam tanah ini diketahui berlokasi di Sarmi Kota, Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Indonesia.
-
Kenapa situasi baku tembak di Papua semakin memanas? Anggota Brimob dan TNI pun kerap terlibat baku tembak dengan para teroris di Papua yang semakin lama mulai berani menyerang TNI dan Polri yang berjaga di sana.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kodok baru apa yang ditemukan di Papua Barat? Spesies baru itu dikenali berbeda berdasarkan ukuran, warna, bentuk tubuh, dan garis-garis di tangannya.
-
Bantuan apa yang disalurkan Kementan untuk masyarakat Papua? Kementan merespons cepat adanya cuaca ekstrem yang mengakibatkan 6 warga Puncak Papua meninggal dunia. "Kami sampaikan terimakasih karena kementan memberi bantuan terhadap masyarakat terdampak cuaca ektrem secara cepat. Saya kira ini sangat bermanfaat untuk masyarakat di tiga distrik yang terdampak yaitu Agandugume, Lambewi dan Oneri," ujar Darwin di Posko Tanggap Darurat Bencana Kabupaten Puncak, Jalan Haetubun Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Senin (7/8).
-
Kenapa papeda dihargai tinggi oleh masyarakat Papua? Karena sagu dan papeda dianggap sebagai makanan yang istimewa, masyarakat Papua saat itu menganggapnya sebagai penemuan yang spesial.
Meski sudah kondusif, menurutnya, masih ditemukan adanya provokasi di Papua. Bentuk provokasi beragam, mulai dari pesan singkat hingga selebaran agar masyarakat kembali berdemo.
"Namun masih ada provokasi, masih ada selebaran-selebaran gelap untuk mendorong dan menghasut masyarakat melaksanakan unjuk rasa susulan," ungkap Wiranto.
Dia menjelaskan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jendral Tito Karnavian sudah melaporkan tentang keadaan Papua dan Papua Barat kepada Presiden Joko Widodo.
"Telah melaporkan kepada presiden atas perkembangan di sana, dan petunjuk presiden sangat jelas bahwa kondisi sangat baik dan kondusif ini terus dipertahankan," kata Wiranto.
Rapat membahas kondisi Papua tersebut berlangsung tertutup bagi awak media. Usai rapat, Menteri Wiranto bakal memberikan keterangan pers melalui awak media di Media Center, Menko Polhukam.
Baca juga:
Polisi Tangkap Aktor Intelektual Kerusuhan Papua di Bandara Sentani
Kemensos Terjunkan Tim ke Tambrauw, Nduga dan Puncak Pastikan Warga Papua Dapat PKH
Veronica Koman Bersama Suami Diduga Tinggal di Negara Tetangga Indonesia
Staf Khusus Presiden: Masyarakat Papua Bakar Batu, Berarti Sudah Damai
Polisi Periksa Dua Rekening Telusuri Sumber Dana Beasiswa Veronica Koman