Menpora Tegaskan Masyarakat yang Ingin Nonton PON Harus Sudah Divaksin
Amali menyebut, belum diputuskan apakah pada PON nanti diperbolehkan ada penonton mengingat situasi pandemi yang tak terduga. Namun, jika boleh ada penonton, maka yang menonton harus tetap sudah vaksin.
Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, menegaskan, masyarakat yang ingin menonton perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 di Papua harus sudah divaksin. Amali menyebut, hal ini sudah dibicarakan bersama Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas.
"Masyarakat yang ada di sekitar (PON) dari sejak ratas tanggal 15 Maret lalu arahan Bapak Presiden supaya divaksin, tadi dipertegas lagi oleh Bapak Presiden supaya divaksin," katanya dalam jumpa pers persiapan penyelenggaran PON XX dan Peparnas XVI Papua lewat youtube sekretariat presiden, Selasa (13/7).
-
Kapan penutupan PON XXI Aceh-Sumut? Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumatera Utara di Stadion Utama Sumut, Sport Center, Deli Serdang, Jumat (20/9).
-
Kapan PON XXI Aceh-Sumut diresmikan? Presiden Joko Widodo turut membuka PON XXI Aceh-Sumut yang dipusatkan di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh. Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar seluruh atlet menunjung tinggi sportivitas.
-
Di mana PON XXI diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara dijadwalkan pada 8 hingga 20 September 2024.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Di mana PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan? Event olahraga multi-event yang berlangsung setiap empat tahun ini akan diadakan di Banda Aceh, Aceh, dan Medan, Sumatera Utara.
-
Kenapa PMO penting? Tujuan utama PMO adalah untuk mencapai manfaat dari standarisasi dan mengikuti proses, kebijakan, dan metode manajemen proyek.
Amali menyebut, belum diputuskan apakah pada PON nanti diperbolehkan ada penonton mengingat situasi pandemi yang tak terduga. Namun, jika boleh ada penonton, maka yang menonton harus tetap sudah vaksin.
"Apalagi kalau akhirnya kalau pada bulan September yang akan datang diputuskan ada penontonnya, maka sudah pasti yang boleh nonton itu mereka yang sudah divaksin," ucapnya.
Politisi Golkar ini menegaskan, bagi yang belum divaksin tak boleh menyaksikan PON di lokasi. Dia berharap masyarakat mau divaksin.
"Jadi sekali lagi saya tegaskan kalau keputusannya semua pertandingan boleh ditonton, maka dipastikan semua yang nonton sudah divaksin, bagi mereka yang tidak mau divaksin pasti tidak diperbolehkan untuk menonton," pungkasnya.
Baca juga:
PLN Siagakan 564 Petugas Amankan Pasokan Listrik PON Papua
100 Hari Jelang Pembukaan, Tokoh Papua Dukung dan Sambut PON XX Papua
Panitia Besar Nyatakan PON XX Papua 2021 Siap Digelar
Kisah Putri Nelayan, Sang Atlet Tinju Asal Riau yang Akan Berjuang di PON Papua
Meriahnya Gebyar PON XX, Warga Padati Halaman Kantor Gubernur Papua
Berkunjung ke Papua, Kasal Cek Kesiapan Lantamal X di PON XX
Belum Ada Kepastian Anggaran, Bupati Mimika Hentikan Seluruh Persiapan PON XX