Mobil Sedan Terbakar di Jalan Pajajaran Bogor Timur
Ade mengungkapkan, api bisa dipadamkan dengan durasi sekitar 15 menit menggunakan satu unit mobil damkar dan dibantu oleh regu 3 Damkar Sukasari.
Satu unit mobil sedan Honda City warna merah bernomor polisi B 811 KI terbakar tepat di depan Kantor Pemadam Kebakaran Kota Bogor, Jalan Pajajaran, Kecamatan Bogor Timur, Minggu (31/1) dini hari.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Kota Bogor, Ade Nugraha menjelaskan, kebakaran diketahui saat ada seseorang mendatangi mako pemadam kebakaran dan memberitahu ada mobil terbakar sekitar pukul 04.00 WIB.
-
Kenapa Bogor disebut Kota Hujan? Karena jumlah milimeter air yang tercurah berada di atas angka 2.000, maka bisa dipastikan jika intensitas air hujan bisa terus turun sepanjang tahun. Ini yang membuat Bogor masih diselingi kondisi hujan saat musim kemarau karena jumlah kandungan air di awan yang tinggi.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Di mana letak Kubur Kalang di Bojonegoro? Kubur Kalang ditemukan di Desa Kawengan, Kecamatan Kedewan, Kabupaten Bojonegoro.
-
Siapa yang menjadi korban serangan gerilyawan di Bogor? Letnan Satu Will Schumler dan Wilhelm Jens tewas saat diserang gerilyawan Indonesia di Bogor.
-
Apa yang unik dari kambing di Bogor? Ada kambing bertanduk 5 yang menggegerkan masyarakat di Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.
"Karena ada persis di depan kantor, jadi bisa ditangani lebih cepat. Sehingga, dalam waktu singkat api bisa dipadamkan," jelasnya dalam keterangan tertulisnya, Minggu (31/1).
Dia mengungkapkan, api bisa dipadamkan dengan durasi sekitar 15 menit menggunakan satu unit mobil damkar dan dibantu oleh regu 3 Damkar Sukasari.
Diketahui, mobil tersebut dikendarai oleh Gerry, warga Desa Cimanggis, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor. Sementara penyebab kebakaran masih belum diketahui secara pasti.
"Tidak ada korban jiwa. Penyebab juga belum kami ketahui. Tapi kerugian ditaksir sekitar Rp15 juta," tutup Ade.