Moeldoko jadi KSP: Tugas saya mengakselerasi program agar cepat tercapai
Moeldoko jadi KSP: Tugas saya mengakselerasi program agar cepat tercapai. Salah satu tugas KSP adalah menyelesaikan masalah yang terjadi dalam pelaksanaan program-program prioritas nasional, termasuk juga percepatan untuk pelaksanaannya. Moeldoko menegaskan akan melaksanakan tugas tersebut.
Moeldoko resmi menjadi Kepala Staf Kepresidenan (KSP) menggantikan Teten Masduki setelah dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta. Usai dilantik, Moeldoko langsung mengikuti serah terima jabatan (sertijab) KSP di Gedung Bina Graha.
"Tadi (saat sertijab) Pak Teten Masduki sudah memberikan beberapa hal untuk bisa dikonsolidasikan berikutnya, terus diakselerasi," ujar Moeldoko di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/1).
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Siapa yang berhak menentukan susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Apa yang dilakukan Kementan setelah arahan Presiden? Sejalan dengan arahan Presiden, Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan layanan dan program kerja pertanian yang ada saat ini tetap berjalan dengan baik. Demikian disampaikan Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan, Kuntoro Boga Andri, Sabtu (7/10).
-
Kapan Prabowo dikabarkan akan menambah jumlah Kementerian? Presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan akan menambah jumlah kementerian lembaga menjadi 40.
-
Siapa yang akan menentukan siapa saja yang akan menjadi menteri di kabinet pemerintahan selanjutnya? Gibran menegaskan, bahwa calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto yang akan memutuskan siapa saja sosok menteri di kabinet pemerintahan selanjutnya.
Salah satu tugas KSP adalah menyelesaikan masalah yang terjadi dalam pelaksanaan program-program prioritas nasional, termasuk juga percepatan untuk pelaksanaannya. Moeldoko menegaskan akan melaksanakan tugas tersebut.
"Tugas saya adalah bagaimana mengakselerasi program-program itu agar cepat mencapai hal yang diinginkan," ujarnya.
Saat ini, KSP mengkoordinasi lima deputi yakni deputi bidang pengelolaan dan pengendalian program prioritas nasional, deputi bidang kajian dan pengelolaan isu-isu sosial, ekologi dan budaya strategis, dan deputi bidang kajian dan pengelolaan isu-isu ekonomi strategis.
Dua deputi lainnya adalah bidang komunikasi politik dan diseminasi informasi, dan deputi bidang kajian politik dan pengelolaan isu-isu hukum, pertahanan, keamanan dan HAM. Menurut Moeldoko, lima deputi ini sudah cukup untuk menjalankan tugas KSP secara optimal.
"Saya pikir dengan lima deputi saja sudah cukup kuat untuk bagaimana melihat kinerja di kementerian, istilah kita monitoring. Setelah itu dari beberapa deputi akan bisa memberi masukan yang baik," jelasnya.
Meski demikian, tidak tertutup kemungkinan akan ada penggantian deputi. Moeldoko menegaskan, penggantian itu dilakukan sesuai dengan kebutuhan KSP.
"Nanti kalau perlu penyegaran akan kita lihat kebutuhan organisasi itu sendiri," ucapnya.
Baca juga:
Dua kursi Golkar dalam kabinet Jokowi dan mimpi kemenangan di 2019
Jadi Mensos, Idrus dinilai pekerja keras dan pelobi yang bagus
Dulu koordinator koalisi Prabowo, ini kata Idrus setelah jadi menteri Jokowi
Tak lagi jadi Mensos, Khofifah tegaskan 'Hatiku di Jawa Timur'
Golkar sebut Airlangga tak direshuffle karena dukungan politik yang kuat