Momen Hakim Salah Panggil Sandra Dewi jadi Dewi Sandra: Maaf Sering Terbalik, Nama Istri Saya Sama
Momen salah sebut nama itu membuat peserta sidang tertawa.
Ketua hakim Eko Ariyanto nampak sudah tidak fokus saat memimpin sidang perkara korupsi timah untuk terdakwa Harvey Moeis, Suparta, dan Reza Andriansyah di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis (10/10). Saking tidak fokusnya, Eko sampai salah menyebut nama saksi Sandra Dewi dihadirkan sebagai saksi pada sidang kali ini.
Mulanya, Eko memberikan kesempatan Sandra Dewi memberikan keterangan tambahan di sidang. Namun Sandra Dewi mengaku keterangan diberikannya sudah merasa cukup.
- VIDEO: Momen Sidang Korupsi Timah Riuh, Hakim Salah Sebut Nama Sandra Dewi
- Momen Santai Ridwan Kamil Minum Bir Pletok dan Panahan di Pinggir Kali Ciliwung
- Senyum Bahagia Iptu Hafiz Akbar dan Putri Andika Perkasa Jalani Sidang Nikah, Didampingi Dua Jenderal TNI
- Simpel Namun Tetap Elegan, Intip Momen Perayaan Ultah Sandra Dewi ke-40
"Terangkan atau permintaan terhadap persidangan ini, kan suami saudara (Harvey) duduk sebagai terdakwa. Maaf ya, ini seluruh pers Indonesia menunggu," kata Eko di ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (10/10)
"Betul," sahut Sandra.
Saat hakim ketua akan melanjutkan lagi ucapan, dia malah salah menyebutkan nama Dewi Sandra. Sontak hal tersebut membuat seluruh peserta sidang hadir tertawa.
"Kapan ya saksi Dewi Sandra," ucap hakim Eko.
"Sandra Dewi Yang Mulia," ujar Sandra Dewi sambil diiringi gelak tawa para peserta hakim.
"Ooh salah, saya sering ke balik antara Dewi Sandra dengan Sandra Dewi," kata hakim Eko.
Eko kemudian menceritakan bahwa nama istrinya juga sama dengan Sandra. Namun kali ini hakim ketua sampai gagal fokus dalam memimpin sidang.
"Tapi nama istri saya sama, di depannya ada di depannya ada 'Diah'nya suaminya Candra Dewi. Eh istri," ikut tawa hakim ketua yang sudah lemas.
"Nama istri saya sama ada Sandra Dewinya tapi depannya ada 'Diah'nya pake C Candra. Seperti itu, tapi saya sering ke balik namanya. Padahal Dewi Sandra juga artis ya," kata hakim Eko.
"Iya, teman saya juga Yang Mulia," ucap Sandra Dewi.