Optimalkan pengamanan pilkada, Polda Metro dirikan Polres di Tangsel
Selama ini memang Tangerang Selatan belum memiliki polres sendiri.
Kota Tangerang Selatan akhirnya bakal memiliki polres. Polda Metro Jaya bakal segera meresmikan kantor Polres Tangerang Selatan itu pada Rabu 19 Agustus nanti.
Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Polisi Tito Karnavian mengatakan bahwa Polri dan Menpan RB sepakat akan mendirikan polres di Tangsel. Hal ini juga sudah disetujui oleh Wakapolri Komjen Pol Budi Gunawan.
"Untuk yang di Tangerang Selatan kita belum ada Polresnya. Saya sudah tanya ke Wakapolri untuk buat Polres di sana. Akhirnya disetujui juga oleh Kapolri dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara. Kita akan launching operasionalisasi Polres Tangerang Selatan tanggal 19 nanti," kata Tito di Polda Metro Jaya, Jumat (14/8).
Di mana, kata Tito, Polres tersebut akan membantu pengamanan pada pelaksanaan pilkada serentak nanti. Polda sendiri akan memantau langsung pengamanan pilkada serentak melalui Polres Tangerang Selatan dan Polres Depok yang kebetulan memang bakal menggelar pilkada serentak Desember nanti.
"Operasionalisasi Polres Tangerang Selatan guna membantu pengamanan Pilkada serentak 9 Desember mendatang. Karena seperti wilayah Polda Metro Jaya akan ada dua wilayah yang melaksanakan pilkada serentak. Kedua wilayah tersebut ialah kotamadya Depok dan kota Tangerang Selatan," ujarnya.
"Untuk Depok ini saya kira mudah-mudahan tidak ada masalah. Untuk yang di Tangsel ini belum ada Polresnya, biasanya di sana melibatkan dua Polres, yaitu polres Jaksel dengan Polres Tangerang kabupaten. Maka dari itu kita buat Polres di sana," jelasnya.
Lebih jauh, ia berharap, dengan keberadaan Polres Tangerang Selatan, maka pengamanan Pilkada di sana dapat lebih efektif.
"Kita harapkan dengan adanya polres ini, maka pengamanan pilkada di Tangerang Selatan akan lebih efisien dan lebih efektif. Karena sudah ditangani di satu Polres," tutupnya.