Otoritas Malaysia belum izinkan Polri bertemu Siti Aisyah
Otoritas Malaysia belum izinkan Polri bertemu Siti Aisyah. Polri bisa menemui yang bersangkutan setelah pemeriksaan 7x24 jam. Padahal, dari data yang telah dipublish seharusnya pihak otoritas mempersilakan Polri bertemu dengan Siti. "Berdasarkan data yang terpublish, paspor, kita patut duga itu asli atau palsu."
Kepolisian Republik Indonesia masih menunggu hasil penyelidikan KBRI Malaysia terkait identitas asli warga negara Indonesia (WNI) yang diduga ikut terlibat kasus pembunuhan kakak ipar pimpinan Korea Utara Kim Jong-nam. Polri akan melakukan identifikasi jika pihak otoritas setempat berhasil menemukan identitas dari WNI tersebut.
"Bagi kami polisi untuk lakukan identifikasi apakah Indoensia bukan kami ingin dapatkan identitas yang lengkap baik paspor maupun KTP," kata Kabagpenum Divisi Humas Polri, Kombes Martinus Sitompul, di Kompleks Mabes Polri, Jakarta, Jumat (17/2).
Dikatakan Martinus, pihak otoritas setempat masih melarang anggota Polri yang berada di sana untuk bertemu WNI yang diketahui bernama Siti Aisyah. Polri bisa menemui yang bersangkutan setelah pemeriksaan 7x24 jam.
"Polri di Malaysia, mengajukan untuk bertemu dengan dugaan yang saat ini diperiksa. Tapi otoritas belum diizinkan karena masih pemeriksaan 7x24 jam oleh polisi sana. Kita berupaya dapatkan data valid dari yang bersangkutan," ujar dia.
Padahal, kata dia, dari data yang telah dipublish seharusnya pihak otoritas mempersilakan Polri bertemu dengan Siti. "Berdasarkan data yang udah terpublish, paspor, kita patut duga itu asli atau palsu," ucap Martinus.
Mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya ini menuturkan, sampai sejauh ini masih menunggu keputusan pihak otoritas untuk mempersilakan anggotanya bertemu dengan Siti. Menurutnya, hal itu penting untuk mengungkap kebenaran identitas Siti.
"Ini penting supaya kami dalami sejauh mana yang bersangkutan beraktivitas termasuk berpindah ke wilayah Jakarta. Kita nunggu info melalui atase kepolisian sana untuk bisa akses atau bertemu langsung yang disangka," pungkas Martinus.
Baca juga:
Kim Jong-nam dibunuh, keluarganya di Makau menghilang
Kemenlu investigasi dugaan WNI terlibat pembunuhan Kim Jong-nam
BNP2TKI sebut Siti Aisyah tidak tercatat sebagai TKI di Malaysia
Kronologi penangkapan Siti Aishah, terduga pembunuh Kim Jong-nam
Polri telah kantongi data keluarga Siti Aishah di Indonesia
Ditjen Imigrasi: Siti Aishah pergi ke Malaysia 2 Februari dari Batam
Dubes RI untuk Malaysia kesulitan temui Siti Aishah di Selangor
-
Di mana Kim Jong-un melakukan inspeksi? Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke pabrik senjata Korea Utara. Demikian menurut sejumlah foto yang dirilis kantor berita KCNA Sabtu lalu. Dalam keterangannya KCNA mengatakan Kim sedang mengunjungi kompleks pabrik artileri kaliber besar dan memberikan arahan kepada para pekerja di pabrik itu.
-
Mengapa Kim Jong-un mengunjungi pabrik senjata? Pabrik senjata itu dikatakan memproduksi mesin untuk pesawat nirawak dan juga peluncur rudal multiroket. Pemimpin Korut berusia 41 tahun itu memberikan "arahan penting" mengenai "peningkatan kapasitas produksi untuk sejumlah amunisi baru." Dilansir laman CNN, kunjungan itu dilakukan selama tiga hari sejak Kamis hingga Sabtu lalu, kata KCNA.
-
Apa yang sedang dilakukan Kim Jong-un di pabrik senjata? Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke pabrik senjata Korea Utara. Demikian menurut sejumlah foto yang dirilis kantor berita KCNA Sabtu lalu. Dalam keterangannya KCNA mengatakan Kim sedang mengunjungi kompleks pabrik artileri kaliber besar dan memberikan arahan kepada para pekerja di pabrik itu.
-
Bagaimana cara Kim Jong-un menginspeksi pabrik senjata? Dalam kunjungan itu Kim menyerukan pekerja "meningkatkan kinerja dan keunggulan mesin serta memperbesar kapasitas produksi," kata KCNA. Kim juga menyoroti soal moderninsasi senjata-senjata ringan "yang menjadi penting dan mendesak dalam persiapan perang agar mampu mengejar berbagai aspek yag mudah berubah saat perang," kata KCNA.
-
Apa yang dilakukan Kim Jong-un saat mengunjungi Disneyland? Seperti banyak keluarga Amerika, pada tahun 1991, Kim Jong-Il memutuskan bahwa liburan keluarga ke Disneyland akan menjadi hal yang paling menghibur bagi anak-anaknya.
-
Bagaimana Kim Jong-un menunjukkan putrinya di depan publik? Dalam sejumlah foto Kim tampak sedang berjalan bergandengan tangan dengan putrinya, sehari sebelum Korea Utara kembali melakukan uji coba rudal balistik terbesar.