Pakai atribut bintang kejora, 10 pendemo asal Papua ditangkap
Polisi mengatakan, penangkapan mereka lantaran beberapa di antaranya membawa bendera bintang kejora yang tak lain bendera Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang dianggap kelompok separatis.
Puluhan massa aksi asal Papua diamankan kepolisian saat menggelar aksi unjuk rasa menuntut referendum di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Kamis (1/12). Tercatat sepuluh orang pengunjuk rasa menjalani pemeriksaan intensif di Subdit Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Hendy F Kurniawan menjelaskan, penangkapan mereka lantaran beberapa di antaranya membawa bendera bintang kejora yang tak lain bendera Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang dianggap kelompok separatis.
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Siapa yang memimpin penyerahan bantuan 'Kemendag Peduli' di Papua Tengah? Terkait dengan bencana kekeringan dan cuaca dingin ekstrem yang dialami wilayah Papua Tengah, pemerintah tidak tinggal diam. Melalui Kementerian Perdagangan, bantuan 'Kemendag Peduli' diserahkan langsung di bawah pimpinan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Siapa yang berjuang untuk kemerdekaan Indonesia? Bukan hanya tanggal yang kita rayakan, tetapi semangat dan cita-cita yang diwariskan oleh para pahlawan. Merdeka! Selamat HUT RI ke-79!
-
Mengapa anak muda Papua mendirikan Partai Kasih? Salah satu pengurus partai, M Yunus Kudiai mengatakan, salah satu alasan mendirikan partai ini, selain bagian hak berpolitik, juga diklaim belum ada partai nasional yang berwajah Indonesia bagian timur. "Kami juga menilai bahwa partai politik selama ini hanya ada di Indonesia bagian Barat dan Indonesia bagian Tengah saja. Sementara di Indonesia bagian Timur, belum ada partai politik nasional," kata dia dalam keterangan yang diterima, Senin (24/6).
-
Siapa yang berjuang untuk meraih kemerdekaan Indonesia? Kemerdekaan yang diraih adalah usaha Ya, usaha tanpa menyerah dari para pahlawan yang terus berjuang di titik darah penghabisan
"Mereka mau mengarah ke Istana Negara, jadi kami amankan," ujar Hendy di Mapolda Metro Jaya, Kamis (1/12).
Wakil Koordinator Lapangan (Wakorlap) aksi, Yohanes menjelaskan, unjuk rasa hari ini dilakukan bertepatan dengan hari mereka sebut sebagai kemerdekaan Papua. Mereka ditangkap lantaran dinilai melakukan aksi separatis karena mengenakan atribut bintang kejora.
"Tadi sebenarnya tidak ada pengibaran (bendera OPM). Yang ada hanya ikat kepala. Sebetulnya itu tidak dilarang, yang dilarang adalah bendera yang lebih besar dari (bendera) Merah Putih," kata Yohanes di tempat sama.
Aksi yang diikuti solidaritas masyarakat untuk kemerdekaan Papua dan solidaritas masyarakat pro kemerdekaan Papua itu sebagai perlawanan terhadap kolonialisme yang terjadi di Papua. Dia menceritakan, saat penangkapan oleh anggota kepolisian sempat terjadi kericuhan dan pemukulan.
"Sempat ada pemukulan oleh Polisi. Saya di mobil komando, saya perhatiin semua. Ada satu yang ditendang-tendang sama Pak Polisi. Satu diseret," bebernya kepada merdeka.com
Yohanes dan semua peserta aksi tidak akan meninggalkan Mapolda Metro Jaya sebelum sepuluh rekannya dibebaskan Polisi.
"Kita tunggu teman-teman yang ditangkap. ada sepuluh orang yang ditangkap. Sebelum mereka pulang, kita tidak akan pulang," ucapnya.
Baca juga:
Aksi unjuk rasa mahasiswa beratribut OPM berujung ricuh
Demo pakai atribut OPM, mahasiswa Papua disemprot water cannon
Prihatin kondisi bangsa, mahasiswa gelar demo usung persatuan NKRI
Aksi mahasiswa lari telanjang hebohkan Universitas Filipina