Pegawai Lapas Pekanbaru bawakan ganja buat narapidana
Pegawai Lapas Pekanbaru bernama Roby merupakan anak perwira polisi. Namun identitas ayahnya masih dirahasiakan.
Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau menangkap seorang pegawai Lapas Pekanbaru bernama Roby. Roby kedapatan membawa narkoba jenis seperempat kilogram ganja di halaman Lembaga Permasyarakatan Pekanbaru.
"Ya benar, dia (Roby) kami tangkap karena kedapatan membawa seperempat kilogram ganja yang akan dibawa ke dalam lapas. Sebelum Roby masuk ke lapas kami tangkap di halaman Lapas," ujar Direktur Ditres Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Hermansyah, Kamis (2/1).
Menurut Hermansyah, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat. Setelah melakukan penyelidikan, lalu polisi menangkap tangan Roby beserta barang bukti ganja tersebut pada Selasa (31/12) pukul 22.20 Wib.
"Roby seorang pegawai lapas, dari pengakuannya ganja tersebut ke dalam lapas untuk seorang narapidana bernama Husein. Husein sudah 4 tahun berada di dalam penjara," ungkapnya.
Hermansyah menambahkan, saat ini Roby ditahan dan diperiksa polisi untuk pengembangan penyelidikan. "Roby dikenakan pasal 111 ayat 1 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009," pungkas Hermansyah.
Ketika ditanya apakah benar Roby anak seorang polisi, Kasubdit III Dir Narkoba AKBP Tengku Saharuddin yang mendampingi Kombes Hermansyah membenarkan. "Ya anak seorang perwira polisi, tapi namanya belum bisa diungkapkan," ujar Tengku.
Selanjutnya, merdeka.com mencoba mengonfirmasi kepala Lapas Pekanbaru Dady Mulyadi di di Lapas Pekanbaru, salah seorang penjaga pintu lapas bernama Arief F yang memakai seragam lapas tidak memperbolehkan masuk. "Kalapas belum bersedia, silakan langsung ke Kapolresta Pekanbaru saja," ujar Arief.
Ketika merdeka.com mencoba menghubungi handphone Dady Mulyadi tidak mengangkat telpon. pesan singkat yang dikirim juga tidak dibalas.
Baca juga:
3 Polisi di Mamuju ditangkap saat pesta narkoba
BNN gagalkan penyelundupan sabu untuk pesta malam tahun baru
5 Fakta JN, mahasiswi S2 UIN penyelundup sabu Rp 1,89 M
Terlibat narkoba, 21 polisi Polda Jateng dipecat tak hormat
Mahasiswi UIN penyelundup sabu murung sejak teman banyak menikah
-
Apa yang terjadi jika seseorang kecanduan narkoba? Bukan hanya itu, narkoba bisa menimbulkan ketergantungan atau adiksi alias kecanduan yang berujung mengancam nyawa penggunanya.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Apa alasan Ello mengonsumsi narkoba? Dalam podcast YouTube Daniel Mananta, Marcello Tahitoe bercerita tentang pengalamannya bersentuhan dengan narkoba.“Waktu itu gue masih muda banget dan orang tua gue itu benar-benar hands on ke karir gue. Jadi gue ngerasa kayak butuh ruang, tapi nggak bisa,” kata Ello, dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network pada 15 November 2022.
-
Kapan seseorang bisa terbebas dari kecanduan narkoba? Jika kamu belum terbebas dari narkoba, kamu tidak bisa berteman denganku.