Pemkot Malang Bakal Terapkan Tilang Elektronik
Secara fungsi, CCTV Area Control Traffic System (ACTS) berguna untuk melakukan monitor di persimpangan jalan. Sementara itu, CCTV untuk penerapan tilang elektronik, memiliki sistem yang lebih detail.
Pemerintah Kota Malang berencana menerapkan sistem tilang elektronik di wilayah Kota Malang, Jawa Timur. Langkah ini dalam upaya untuk meningkatkan kedisiplinan warga saat berada di jalan raya.
Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan, Dinas Perhubungan bersama Satlantas Polresta Malang Kota telah melakukan kajian terkait dengan rencana penerapan tilang elektronik tersebut.
-
Apa saja wisata di Malang yang cocok untuk wisata edukasi? Jatim Park 1 adalah obyek wisata yang memadukan unsur edukasi dengan pariwisata yang menarik. Jika Anda tertarik dengan wisata edukasi seperti teknologi, fisika, kimia, matematika, dan biologi, maka Jawa Timur Park 1 bisa menjadi pilihan yang cocok untuk dikunjungi.
-
Apa yang ditawarkan oleh Wisata Petik Apel Malang? Wisata petik apel memberikan pengalaman seru dan menarik. Berlibur bersama keluarga di akhir pekan tentu menjadi salah satu kegiatan menarik yang bisa dilakukan. Terutama, bagi Anda yang sehari-hari sibuk dengan aktivitas pekerjaan hingga jarang bertemu pasangan dan anak-anak.
-
Dimana saja lokasi wisata petik apel di Malang? Terletak di Jl. Abdul Gani, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur, Kusuma Agrowisata menawarkan keindahan alam pegunungan yang menakjubkan.
-
Dimana lokasi dari Embung Kledung di Temanggung? Embung Kledung menawarkan pemandangan yang memesona di sekitar pegunungan. Berikut wisata Temanggung yang bisa Anda kunjungi, antara lain: 1. Curug Onje Curug Onje adalah salah satu objek wisata alam yang menarik di Tanjungsari, Desa Duren, Kecamatan Bejen, Kabupaten Temanggung.
-
Di mana Jaran Kepang di Malang biasanya dipertontonkan? Daerah seperti Kecamatan Tumpang, yang berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Malang, dikenal punya banyak kelompok Jaran Kepang.
-
Dimana lokasi Klenteng Talang? Sam Po Toa Lang adalah nama Tionghoa dari klenteng yang ada di Jalan Talang No.2, Kelurahan Lemahwungkuk, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.
"Dishub sudah saya minta dengan Kasatlantas ke Surabaya untuk melakukan kajian terkait dengan penerapan tilang elektronik," katanya di Kota Malang, Selasa (16/2).
Untuk menerapkan tilang elektronik tersebut, dia mengungkapkan, pemkot setempat akan melakukan pengadaan closed circuit television (CCTV). Rencananya ada enam titik prioritas yang tersebar di wilayah Kota Malang.
Menurutnya, pemasangan CCTV tersebut akan fokus pada titik yang terindikasi banyak terjadi pelanggaran lalu lintas.
Sutiaji berharap penerapan tilang elektronik itu mampu meningkatkan kedisiplinan warga pada saat menggunakan kendaraan di jalan raya.
"Untuk jumlahnya, rencana ada 5—6 titik yang diprioritaskan. Golnya untuk menjaga kedisiplinan masyarakat, bukan punishment. CCTV itu akan dipasang di tempat yang tinggi pelanggarannya," jelasnya seperti dilansir dari Antara.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Perhubungan Kota Malang, Handi Priyanto menambahkan, sistem untuk menerapkan tilang elektronik tersebut berbeda dengan kamera pengawas lalu lintas yang sudah ada.
"Ternyata tilang elektronik itu menggunakan sistem dan sensor yang berbeda. Jadi, ada server dan perangkat tersendiri," ungkapnya.
Secara fungsi, CCTV Area Control Traffic System (ACTS) berguna untuk melakukan monitor di persimpangan jalan. Sementara itu, CCTV untuk penerapan tilang elektronik, memiliki sistem yang lebih detail.
"Secara letak juga berbeda, CCTV ACTS berada tepat di mulut simpang jalan, sedangkan CCTV tilang elektronik, kurang lebih 20 meter sebelum simpang. Meski begitu, secara sistem akan dikoneksikan dengan ACTS," terangnya.
Sistem tilang elektronik di Kota Malang tersebut rencananya akan diterapkan pada tahun 2021. Dinas Perhubungan Kota Malang akan kembali rapat koordinasi dengan Satlantas untuk penentuan titik prioritas penempatan kamera pengawas untuk penerapan tilang elektronik tersebut.
Baca juga:
Kapolri Sigit Target 100 Hari Pertama: 10 Polda Terapkan Tilang Elektronik
Dukung Kapolri, Kompolnas Ingatkan Pedoman dan SOP saat Penerapan ETLE
Kakorlantas Polri Bentuk Satgas Percepat Penerapan ETLE
Polda Metro akan Pasang Kamera ETLE di 10 Koridor Transjakarta & Jalan Tol
Bahas Sidang Tilang Elektronik, Kapolri Sigit Temui Ketua MA
Sejumlah Titik Jalan Dipasang CCTV, Tilang Elektronik di Jabar Segera Diberlakukan