Pemprov DKI Sudah Swab Test 720 Ribu Orang yang Beraktivitas di Pasar
Hasil pemeriksaan tersebut, kata Ratih, hanya 1-2 persen orang yang hasilnya positif terpapar virus asal Wuhan di China itu. Sehingga PD Pasar Jaya akan menerapkan protokol kesehatan di pasar.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah melakukan swab test pada 720.002 orang yang beraktivitas di pasar. Mulai dari pedagang, sampai tukang parkir di pasar telah dilakukan swab tes dalam rangka memastikan pasar terbebas dari penyebaran virus Corona.
"Sebelum pasar dibuka lagi, kami melakukan swab bekerja sama dengan Dinkes DKI, sekitar 720.002 orang," kata Direktur Keuangan dan Administrasi, PD Pasar Jaya, Ratih Mayasari dalam Talk Show Info Corona bertajuk 'Pasar Lama, Kebiasaan Baru', di Graha BNPB, Jakarta Timur, Kamis (2/7).
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta dalam mengatasi kemacetan? Pemprov DKI Jakarta melalui Dishub DKI Jakarta bersama Ditlantas Polda Metro Jaya tengah mengkaji pengaturan pembagian jam kerja.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menangani kasus DBD? Heru menyampaikan, Dinas Kesehatan (Dinkes) telah menangani kasus DBD yang cenderung meningkat dengan melakukan fogging atau tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan membunuh nyamuk khususnya pembawa (vektor) penyakit DBD.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kapan Pemprov DKI Jakarta menerapkan WFH bagi ASN yang mudik? Pemprov DKI Jakarta bakal menerapkan pelaksanaan tugas kedinasan dari rumah (Work From Home) bagi aparatur sipil negara (ASN) dilingkungan kerja Pemprov DKI Jakarta secara selektif pada 16-17 April 2024.
Hasil pemeriksaan tersebut, kata Ratih, hanya 1-2 persen orang yang hasilnya positif terpapar virus asal Wuhan di China itu. Sehingga PD Pasar Jaya akan menerapkan protokol kesehatan di pasar.
"Kita membuat protokol kesehatan, standar saja, pedagang pakai masker, membagikan face gratis ke pedagang," ujarnya.
Selain itu, pengunjung pasar yang termasuk golongan rentan terpapar seperti orang lanjut usia dilarang memasuki kawasan pasar. Kampanye protokol kesehatan juga terus dilakukan.
Sesuai arahan Dewan Pengawas dan Direksi Perumda Pasar Jaya tahun 2019 lalu, telah ditetapkan 5 pasar yang menjadi percontohan di 5 wilayah. Bersama FKM-UI telah mengusulkan 5 pasar percontohan yaitu Pasar Santa di Jakarta Selatan, Pasar Teluk Gong di Jakarta Utara.
Lalu Pasar Glodok di Jakarta Barat, Pasar Jatinegara di Jakarta Timur dan Pasar Pasar Baru di Jakarta Pusat. Kelima pasar tersebut dijadikan percontohan karena memiliki kategori index baik, konsep pasar yang lengkap dan fisik bangunan bisa dikembangkan untuk kelengkapan fasilitas sesuai Pasar Bersih, Sehat dan Tertib.
"Kita melakukan index kedua dan saat ini ada 5 pasar yang kita lakukan (penerapan) yang sama," pungkasnya.
(mdk/fik)