Pengusaha Jastip Bawa Kotak Parfum dan Ikat Pinggang Berisi Sabu
Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta Tangerang membongkar penyelundupan sabu asal luar negeri, yang dibawa pengusaha jasa titipan (jastip) online. Dari pengungkapan itu, petugas berhasil menyita 1.824 gram sabu yang disimpan ke dalam 10 boks parfum dan ikat pinggang.
Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta Tangerang membongkar penyelundupan sabu asal luar negeri, yang dibawa pengusaha jasa titipan (jastip) online. Dari pengungkapan itu, petugas berhasil menyita 1.824 gram sabu yang disimpan ke dalam 10 boks parfum dan ikat pinggang.
Kepala Bea dan Cukai Bandara Soetta Erwin Situmorang mengungkapkan, pengungkapan itu bermula saat petugas melakukan pemeriksaan melalui X-Ray dari bagasi penumpang AA, yang terbang dengan rute India-Malaysia dan Malayasia-Jakarta, Sabtu (10/8).
-
Kenapa penonton konser di Tangerang marah dan membakar panggung? Kesal sudah membeli tiket namun tidak bisa menonton band idola, sejumlah penonton konser mengamuk. Mereka hilang kendali, menumpahkan kekesalan dengan membakar sound system dan panggung. Harga tiket yang dibanderol Rp115.000 makin menambah kekesalan mereka.
-
Bagaimana narasi Prabowo menolak Kaesang menyebar? Beredar sebuah video bernarasikan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta.Video yang diunggah akun YouTube ONE NATION pada 6 Juni 2024, bernarasi; TEPAT MALAM JUMAT:bangbang:PRABOWO MELAWAN PERINTAH JKW, TOLAK MENTAH2 KAESANG JADI GUBERNUR DKIKABAR MENGGEMPARKANPRABOWO LAWAN PERINTAH JKWTOLAK MENTAH2 KAESANG JADI GUBERNUR DKI
-
Siapa yang mengeluh tentang honor guru ngaji di Tangerang? Saat itu, Mahfud mendengarkan keluhan guru ngaji asal Tangerang Selatan (Tangsel) yang mengaku hanya menerima honor sebesar Rp250 ribu per bulan.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan Tangkuban Perahu buka? TWA Gunung Tangkuban Parahu, dibuka setiap hari. TWA Gunung Tangkuban Perahu buka mulai pukul 07.00 pagi hingga 17.00 sore, dengan jam terakhir masuk pukul 16.00.
-
Bagaimana Jembatan Kaca Berendeng menggambarkan keragaman di Kota Tangerang? “Tidak hanya sebagai jembatan penghubung, Jembatan Kaca Berendeng juga menjadi ikon yang merepresentasikan heterogenitas kebudayaan di Kota Tangerang,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, Rizal Ridolloh, melalui keterangan tertulis.
"Didapati lima box atau kotak berisi parfum dan ikat pinggang yang masing-masing di dasarnya disembunyikan plastik hitam berisi kristal bening (sabu)," kata Kepala Kantor Bea dan Cukai Soetta Erwin Situmorang, Kamis (15/8).
Erwin merinci, di dalam kotak bertuliskan Mont Blanc itu masing-masing terdapat paket yang berbeda. "Ada paket berisi 10 bungkus sabu seberat 573 gram, dan paket 2 bungkus sabu seberat 215 gram," terang dia.
Setelah dimintai keterangan oleh petugas, AA mengaku sering membuka jastip lewat media sosial. Saat titipan berisi sabu ini, AA lanjut Erwin, mendapat tawaran dari seseorang untuk berangkat mengambil barang jastip ke India.
"Sesampai di India, AA bertemu dengan seseorang di sebuah hotel yang menyerahkan barang jastip 5 kotak beserta koper yang akan diambil di Jakarta," kata Erwin.
Kemudian Bea dan Cukai bersama polisi melakukan penelusuran. Dan berhasil mengamankan T (38) dan LR (39) yang diduga berperan sebagai penjemput barang.
Dari tempat tinggal T di Kapuk Muara, Jakarta Utara, ditemukan barang bukti lainnya yakni sabu seberat 33 gram. Total barang bukti yang ditemukan pun 1.824 gram.
"Berdasarkan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, para pelaku dapat diancam dengan hukuman pidana mati, pidana seumur hidup, atau pidana penjara paling lama 20 tahun," terang Erwin.
(mdk/cob)