Penumpang terlantar karena bus mogok, Dishub Solo kerahkan 6 bus
Anton kru bus jurusan Solo-Boyolali mengaku ikut mogok sebagai solidaritas dan tak mau beroperasi karena harga BBM naik.
Aksi mogok angkutan yang terjadi di Solo dan beberapa kabupaten di sekitarnya Rabu (19/11) pagi, membuat ribuan penumpang terlantar. Untuk mengangkut penumpang terutama pelajar tersebut Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo mengerahkan 6 bus.
"Sejak pukul 5.30 WIB pagi kita sudah menerjunkan 6 bus plat merah untuk menyisir para pelajar. Kasihan mereka yang akan berangkat sekolah," ujar Kepala Dishubkominfo saat dihubungi merdeka.com.
Menurut Herman, 6 bus tersebut selama sehari ini akan di kerahkan untuk mengangkut penumpang BST koridor 1 dan 2. Koridor 1 jurusan Kartasura-Bandara-Slamet Riyadi-Palur dan Koridor 2, jurusan Kartasura-Solo Balapan-Palur. Herman mengatakan 6 bus tersebut akan diterjunkan selama masih ada pemogokan.
Terpisah, Kepala Unit Pelayanan Perhubungan Wilayah Surakarta, Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dinhubkominfo) Provinsi Jawa Tengah, Joko Widodo memastikan, angkutan bus di wilayah Solo, Karanganyar dan Sragen atau bus AKDP aman, hingga siang belum ada pemogokan.
"Ini sementara masih aman. Kita menunggu sikap Wali Kota terhadap aksi yang dilakukan organda," katanya.
Terkait aksi pemogokan yang terjadi Rabu pagi, dia memastikan tidak terlalu berpengaruh. Penumpang yang terlantar bisa diangkut dengan kendaraan dari Dishubkominfo dan TNI serta Polri. Meski tak seluruh armada melakukan mogok operasional, namun kondisi tersebut cukup membuat masyarakat bingung.
"Saya ini dari Sragen mau ngantor di Solo. Tadi naik bus Sragen-Solo masih ada. Setelah turun di Panggung Jebres mau naik BST (Batik Solo Trans) kok nggak ada. Saya terpaksa ngojek ke kantor," ujar Anna Marita, karyawan sebuah hotel di Solo.
Dia menyayangkan kenaikan harga BBM yang gegabah dilakukan pemerintah. Sebab imbasnya tidak pernah diperhitungkan. Seperti kenaikan tarif angkutan, harga kebutuhan dan lain-lain.
"Saya tadi dari Sragen ke Solo sudah naik seribu. Terus ini naik ojek juga mahal Rp 15 ribu. Saya minta kenaikan ini ditinjau kembali. Kalau tidak rakyat yang akan sengsara.
Pantauan merdeka.com di sejumlah titik halte memang terjadi penumpukan penumpang. Di sejumlah halte di Jebres banyak yang membatalkan perjalanannya. Sejumlah pedagang yang akan ke pasar juga memilih pulang.
Sementara itu di Terminal Tirtonadi, sejumlah bus AKAP dan AKDP masih terlihat beroperasi. Sementara bus-bus tujuan pendek, seperti Sukoharjo, Wonogiri, Boyolali, Klaten, Karanganyar dan Sragen, sudah melakukan mogok sejak pukul 05.30 WIB.
Anton kru bus jurusan Solo-Boyolali mengaku ikut mogok sebagai solidaritas teman-temannya. Ia juga tak mau beroperasi karena BBM naik harganya.
"Kalau saya tetap jalan kan harus menaikkan harga tiket. Nanti kalau diprotes gimana," keluhnya.
Sementara itu di Sukoharjo dan Wonogiri, ratusan penumpang terutama pelajar diangkut dengan truk polisi dan tentara. Mobil patroli lalu lintas bak terbuka pun digunakan untuk mengangkut mereka. Tak hanya itu, polisi yang bertugas bahkan menitipkan para penumpang ke mobil-mobil pribadi yang melintas.
Baca juga:
Dishub Jatim siap beri sanksi Bus AKDP yang mogok beroperasi
Dampak mogok akibat BBM naik, Terminal Bus Purwokerto sepi
Tolak mogok, sopir angkot di Kp Rambutan pilih naikkan tarif
Ratusan angkot di Papua mogok massal, penumpang terlantar
BBM naik, sopir angkot di Pasar Senen galau soal tarif
BBM naik, angkot di Kabupaten Bandung mogok operasi
Gara-gara isu angkutan mogok, sopir kehilangan penumpang
-
Bagaimana Bulog menyelesaikan masalah antrian truk di gudang Jakarta? “Beberapa kasus masalah keterlambatan juga sudah diatasi. Sehingga saat ini sudah tidak ada antrian kapal beras di Pelabuhan Tanjung Priok maupun antrian truk truk beras di gudang Jakarta,” tambah Bayu.
-
Apa pengertian dari Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB)? Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) merupakan biaya yang sudah ditetapkan untuk melakukan perubahan kepemilikan kendaraan bermotor.
-
Apa kata-kata bijak dari driver muda tentang perjalanan? "Tidak masalah seberapa lambat Anda pergi selama Anda tidak berhenti."
-
Di mana kejadian sopir angkot memukul pemotor itu terjadi? Peristiwa itu diketahui terjadi di Jalan Baru Puspanegara Citeureup, Kabupaten Bogor belum lama ini.
-
Bagaimana mengatasi mobil mogok karena busi kotor? Kita bisa memperbaikinya di rumah dengan membersihkan busi mobil menggunakan kain. Namun bila ternyata kondisi busi sudah berkarat, rusak, atau busi aus maka kita perlu membawanya ke bengkel untuk segera diganti dengan busi mobil yang baru.
-
Di mana Bujangga Manik memulai perjalanannya? Menurut penelitian dari Nourduyn, Ricklefs dan Voorhoeve asal Belanda, di dalam naskah Bujangga Manik yang tersimpan di Bodleian Library, Oxford Unversity sejak 1627, ia mulai mencatat apa saja yang dilihat sejak keluar dari gerbang Kerajaan Pajajaran seperti Pakancilan, Tajur Nyanghalang, Engkih Sungai Ciliwung sampai ke Sungai Citarum dan Sungai Cipali.