Penyamaran Intel KKB Terbongkar, Tugasnya Memata-matai Aparat Keamanan
Penyamaran seorang intel kelompok kriminal bersenjata (KKB) berhasil dibongkar polisi. Intel tersebut berinisial YL.
Penyamaran seorang intel kelompok kriminal bersenjata (KKB) berhasil dibongkar polisi. Intel tersebut berinisial YL.
Kapolres Nduga AKBP Rio Alex Penelewan menuturkan, dari hasil pemeriksaan terhadap YL terungkap tersangka bertugas memata-matai aparat keamanan di Kenyam, Ibu kota Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.
-
Di mana kuburan viral itu berada? Lokasi kuburan itu berada tengah gang sempit RT.03,RW.04, Kelurahan Pisangan Timur, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
"Memang benar dari hasil pemeriksaan terungkap YL yang ditangkap di Kenyam, Kamis (22/6) adalah anggota KKB pimpinan Egianus Kogoya yang merupakan bagian dari intel kota," kata Rio, Jumat (30/6). Dikutip dari Antara.
Tugasnya adalah memata-matai aparat keamanan dan melaporkan ke KKB, seperti yang dilakukannya sesaat sebelum terjadinya penembakan terhadap anggota TNI AU yang bertugas mengamankan lapangan terbang Kenyam.
Dia menjelaskan, sebelum KKB menyerang dan menembaki aparat keamanan, YL melaporkan terkait pasukan yang mau ke bandara. Setelah mendapat laporan tersebut, anggota KKB segera melakukan penembakan.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden penembakan yang terjadi Rabu (22/6).
YL sendiri bergabung dengan KKB sejak tahun 2018 dan sering keluar masuk Kenyam.
"Saat ditangkap tidak ada perlawanan dari YL," jelasnya.
Ketika ditanya tentang situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Polres Nduga, Rio mengaku relatif aman namun anggota senantiasa siaga dan waspada.
"Anggota selalu diminta waspada," pungkasnya.