Persempit gerak teroris Santoso, Kodam VII Wirabuana sebar pasukan
Sulawesi Barat menjadi salah satu fokus pengamanan Kodam VII.
Kelompok teroris Santoso yang bersembunyi di Poso, Sulawesi Tengah hingga sekarang belum berhasil ditangkap. Kodam VII/Wirabuana menyebar pasukan untuk memperkecil ruang gerak teroris.
"Kita amankan daerah-daerah lain agar tidak melebar seperti Sulawesi Barat yang tadi kita ketemu, kita jaga jangan sampai paham-paham terorisme masuk ke Sulawesi Barat. Kita membentengi," kata Pangdam VII/Wirabuana, Mayjen TNI Agus Surya Bakti kepada wartawan usai pertemuan dengan Gubernur Sulbar, Anwar Adnan Saleh di Balai Manunggan Mini Wirabuana, Makassar, Senin (18/1).
Selain itu, Agus juga meminta masyarakat ikut membantu tugas keamanan memerangi terorisme. Caranya dengan tidak ikut-ikutan aksi terorisme, paham kekerasan dan paham radikal.
TNI akan membantu Kepolisian dalam operasi Tinombala untuk memberantas kelompok teroris Santoso.
"Kita berharap sebelum ditangkap, mereka menyadari agar tidak jatuh korban lagi," tandasnya.
Selain bertemu dengan Gubernur Sulsel, Agus Surya Bakti juga bertemu dengan lima gubernur lain se-Sulawesi dalam rapat pimpinan tahunan yang Kodam VII/Wirabuana gelar selama tiga hari. Salah satu pembahasannya adalah persoalan pemberantasan terorisme.