Polda Jabar siapkan 30.192 aparat gabungan amankan mudik
Pasukan pengamanan tersebut akan disebar ke tiga titik yang menjadi pusat lintas pemudik yakni; Utara, Tengah & Selatan.
Kapolda Jabar Irjen Pol Moechgiyarto mengatakan, sebanyak 30.192 personel gabungan dari Polri, TNI dan beberapa SKPD terkait akan mengawal jalannya mudik 2015 tahun ini. Operasi dengan sandi Ketupat Lodaya 2015 ini akan dilangsungkan H-7 sampai H+7 lebaran.
"30.192 personel gabungan, termasuk TNI dan Pemda serta tokoh masyarakat yang peduli," kata Moechgiyarto dalam rakor lintas sektoral Operasi Ketupat Lodaya 2015, di Mapolda Jabar, Rabu (24/6).
Pasukan pengamanan tersebut akan disebar ke tiga titik yang menjadi pusat lintas pemudik yakni jalur ; Utara, Tengah dan Selatan. Jalur utara bisa jadi menjadi bagian perhatian ekstra, sebab keberadaan Tol Cipali yang barus saja diresmikan membentang 116 kilometer.
"Selatan, Tengah, dan Utara semua menjadi perhatian kami. Titik kemacetan Nagreg kita akan ada alternatif cara bertindak," ungkapnya.
Namun untuk antisipasi kemacetan yang biasanya disebabkan pasar tumpah, pagar betis akan diterapkan. "Pagar betis akan kami siapkan seperti adanya pasar tumpah. Kami siap."
Lanjut dia, keberadaan tol terpanjang di Indonesia, Cipali, bisa menjadi bagian solusi kemacetan di jalur Utara. Sebab itu akan mengurangi beban kendaraan yang biasanya menyebar ke tiga titik tersebut.
"Saya yakin ada peningkatan (jumlah kendaraan). Tapi tidak akan seperti tahun lalu. Insya Allah dengan Tol Cipali akan berkurang," terangnya.