Polisi dan TNI Salurkan 11 Ton Beras untuk Warga Klaten Terdampak Covid-19
Polres Klaten dan Kodim 0723/Klaten menyalurkan 11 ton beras bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, Rabu (2/12).
Polres Klaten dan Kodim 0723/Klaten menyalurkan 11 ton beras bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, Rabu (2/12).
Wakapolres Klaten Kompol Adi Nugroho menjelaskan, bantuan ini hasil kerja sama TNI-Polri dengan yayasan Bhudda Tzu Chi Jakarta. Tak hanya di Klaten, bantuan serupa juga dilakukan di wilayah lain di Indonesia.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
"Hari ini kami dari Polres Klaten dan Kodim Klaten diberi amanah untuk menyalurkan bantuan beras dari yayasan Bhudda Tzu Chi. Total ada 11 ton. Beras-ini akan kami didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di Klaten." ujar Kompol Adi Nugroho.
Menurut Adi, penyaluran bantuan dilakukan secara simbolis dengan pemberangkatan armada pengangkut yang dilakukan oleh personel polsek dan koramil jajaran di lapangan KSDC Mapolres. Masing-masing kendaraan dinas roda 4 polsek ini mengangkut sebanyak 400 kg beras.
"Nantinya beras akan disalurkan kepada warga terdampak Covid-19. Masing-masing kepala keluarga akan menerima sebesar 5 kg," jelasnya.
Adi berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19. Menurutnya, wabah yang hampir 1 tahun melanda ini telah berdampak negatif untuk kesehatan maupun ekonomi. Untuk itu dirinya berpesan agar seluruh pihak sama-sama berjuang dalam menangani kasus Covid-19, utamanya disiplin menerapkan protokol kesehatan.