Polisi terjunkan 600 personel amankan acara Djakarta Warehouse Project
Terkait adanya demo, Roma mengaku telah menerima surat pemberitahuan. Di mana ada puluhan elemen akan melakukan aksi unjuk rasa.
Pihak kepolisian menurunkan 600 personel untuk mengamankan ajang festival musik elektronik yang bertajuk Djakarta Warehouse Project (DWP) 2017 yang akan digelar di Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat. Acara musik itu bakal digelar pada 15 dan 16 Desember 2017 mendatang.
"Untuk acara itu (DWP) kita turunkan sebanyak enam kompi. Itu dari satuan Brimob Polda Metro, Polsek, Polres dan kerja sama dengan TNI," ujar Kapolres Jakarta Pusat Kombes Roma Hutajulu saat dikonfirmasi, Jumat (15/12).
Dalam pengamanan itu, polisi akan membaginya dalam beberapa ring. "Khusus ring satu itu geledah semuanya nanti (pengunjung), geledah semua," tegasnya.
Terkait adanya demo, Roma mengaku telah menerima surat pemberitahuan. Di mana ada puluhan elemen akan melakukan aksi unjuk rasa.
"Sudah ada (pemberitahuan). Ada yang lima puluh, ada yang tiga puluh. Ada berapa elemen gitu," ujarnya.
Lebih lanjut terkait pengaturan lalu lintas. Roma mengaku telah mempersiapkan parkiran untuk para pengunjung.
"Ada nanti kita lihat eskalasinya, kalau pengunjungnya banyak, parkiran sempit atau segala macam yang sudah full, kita alihkan ke luar nanti di luar situasional kalau misalkan ini (macet) kita alihkan," pungkasnya.
Baca juga:
Acara DWP sampai pagi, Sandi minta panitia hormati ibadah salat Subuh
Ketika Haji Lulung menyamar di festival musik DWP
Haji Lulung: Saya tolak DWP!
Polisi kumpulkan nama-nama panitia Djakarta Warehouse Project
Penyelenggara DWP minta keringanan pajak hiburan tetapi ditolak
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
-
Mengapa PDIP berencana menjodohkan Anies dengan kadernya di Jakarta? Meski pernah menjadi kompetitor di Pilpres, PDIP belakang mulai rajin memuji Anies sebagai sosok yang layak diusung sebagai Cagub Jakarta. Bahkan, PDIP berencana menjodohkan Anies dengan kadernya di Jakarta. "Kalau memang misalnya Pak Anies berpasangan dengan kader kami jadi wagubnya," Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto kepada wartawan. Menurut Utut, sosok Anies memiliki modal yakni popularitas dan elektabilitas untuk bisa memenangi perebutan kursi Gubernur.
-
Apa yang dilakukan D.O selama fan concert di Jakarta? Format ketiga show fan concert D.O EXO di Jakarta serupa, tetapi kontennya berbeda satu sama lain. D.O membuka acara dengan lagu “Mars” dan melanjutkan dengan acara bincang-bincang yang dipandu oleh Indra Herlambang. Pada paruh kedua acara, D.O membawakan sejumlah lagu lain seperti “Simple Joy,” “That’s Okay,” “I Do,” “Ordinary Days,” dan “Somebody,” serta menutupnya dengan “Popcorn.”
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang Yuni Shara kenakan di acara Diwali di Jakarta? Yuni Shara tampil memukau di acara Diwali di Jakarta dengan gaya perempuan India yang memukau. Ia mengenakan kain sari yang menambah pesonanya.
-
Siapa yang terlibat dalam peristiwa ini? Seorang siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) bernama GAD (14) nekat melakukan aksi percobaan bunuh diri di sekolahnya, yakni SMPN 73 Tebet, Jakarta Selatan.