PON XX Papua Kembali Sisakan Masalah, Jasa Sopir dan Mobil Rental Belum Dibayar
Sejumlah masalah muncul setelah gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Setelah para relawan protes karena belum menerima honor, para sopir dan pemilik mobil rental juga mengeluhkan belum dibayarnya jasa mereka.
Sejumlah masalah muncul setelah gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Setelah para relawan protes karena belum menerima honor, para sopir dan pemilik mobil rental juga mengeluhkan belum dibayarnya jasa mereka.
Keluhan datang dari ratusan sopir rental yang tergabung dalam Bidang Transportasi Lintas Papua. Salah satunya, Asperos Akollo, sopir sekaligus pemilik kendaraan rental yang mobilnya dipakai saat pergelaran PON XX Papua di klaster Kabupaten Jayapura.
-
Kapan penutupan PON XXI Aceh-Sumut? Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumatera Utara di Stadion Utama Sumut, Sport Center, Deli Serdang, Jumat (20/9).
-
Di mana PON XXI diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara dijadwalkan pada 8 hingga 20 September 2024.
-
Kapan PON XXI Aceh-Sumut diresmikan? Presiden Joko Widodo turut membuka PON XXI Aceh-Sumut yang dipusatkan di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh. Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar seluruh atlet menunjung tinggi sportivitas.
-
Di mana PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan? Event olahraga multi-event yang berlangsung setiap empat tahun ini akan diadakan di Banda Aceh, Aceh, dan Medan, Sumatera Utara.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Siapa yang menutup acara PON XXI Aceh-Sumut? Jokowi menyampaikan PON Aceh-Sumut akan ditutup oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.
Asperos mengatakan, dia sudah menyerahkan surat-surat yang diminta Panitia Besar PON XX Papua sejak 29 September sampai 17 Oktober 2021. Dokumen itu di antaranya absen harian, surat terima mobil dari kontingen ke pemilik mobil, STNK, BPKB, dan SIM.
"Mobil belum dibayar, Tuhan, saya punya dealer ini sampai mobil mau ditarik. Mobil saya satu saja, dan teman-teman yang lain juga belum semua dibayar," kata Asperos kepada merdeka.com, Sabtu (30/10).
Asperos menyebutkan, pada pergelaran PON XX itu, mobil miliknya melayani kontingen protokol gubernur dari wilayah Banten dan dewan hakim di klaster Kabupaten Jayapura.
"Mobil milik saya melayani selama 18 hari, dan satu hari pihak PON XX bayar sewa pake mobil Rp800 ribu," ujar sopir rental itu.
Ia pun berkisah, selama pelayanan tamu dan kontingen PON XX, bahan bakar dan makan minum mereka tanggung sendiri. Panitia PON XX Papua tidak menyiapkannya.
Pembayaran jasa menjadi masalah setelah PON XX Papua. Sebelum para sopir rental mengeluhkannya, relawan juga menuntut agar honor mereka segera dibayar. Tuntutan itu disampaikan ratusan relawan saat menggelar unjuk rasa di depan Kantor Otonom Provinsi Papua di Jalan Kotaraja-Entrop, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, Jumat (29/10) siang. Mereka bahkan melakukan aksi pembakaran sejumlah benda di jalan dan memalang gerbang utama jalan masuk kantor itu.
Baca juga:
Lepas Kontingen Peparnas Papua, Ini Pesan Gubernur Lukas Enembe
Anies Tak Mau Muluk-muluk Targetkan Medali pada Pekan Paralimpik Nasional di Papua
Tuntut Pembayaran Honor, Ratusan Relawan PON XX Geruduk Kantor Otonom Papua
Viral Sopir PON XX Papua 2021 Belum Dibayar: PON Memang Sukses, Tapi Kami Hancur
Relawan Belum Terima Honor, PB PON XX Papua Janji Pembayaran Paling Lambat Rabu
Pemprov Jabar Cairkan Hadiah Atlet PON Dalam Dua Tahap