Rapat Paripurna II Kota Pasuruan, Sampaikan Rekomendasi DPRD Atas LPKJ Wali Kota
Gus Ipul mengutarakan, ke depan pihaknya akan berfokus pada indikator-indikator yang dapat mempercepat pertumbuhan dan perkembangan Kota Pasuruan.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pasuruan, kembali melaksanakan Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Rekomendasi DPRD Kota Pasuruan Terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Wali Kota Pasuruan Tahun Anggaran 2022. Rapat berlangsung di Ruang Paripurna Kantor DPRD Kota Pasuruan, Jumat (31/3).
Catatan dan rekomendasi ini guna perbaikan kebijakan pada masa yang akan datang. Sesuai regulasi yang mengaturnya, perbaikan kebijakan yang direkomendasikan oleh DPRD dalam pembahasan LKPJ meliputi:
-
Apa layanan yang diluncurkan oleh Pemerintah Kota Pasuruan? Pemerintah Kota Pasuruan melalui BPJS Kesehatan membuat inovasi baru dengan me launching loket pelayanan informasi dan portal Quick response untuk memaksimalkan pemberian informasi dan menangani pengaduan peserta di rumah sakit.
-
Apa yang menjadi bukti kejayaan Kota Pasuruan pada masa lampau? Beberapa ahli Rumah Daroessalam sebagai Chinese Architecture of Pasuruan. Bangunan ini jadi bukti kejayaan Kota Pasuruan sebagai Kota Bandar di Timur Jawa pada masa lampau.
-
Bagaimana pengalaman liburan di Pasuruan? Pasuruan adalah kota yang akan memberi pengalaman liburan seru dan menarik untuk Anda dan juga keluarga.
-
Bagaimana layanan informasi baru ini membantu masyarakat Pasuruan? Dengan adanya loket ini dapat memungkinkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan informasi secara akurat. “Harapannya loket ini dapat melengkapi fasilitas yang ada di rumah sakit. Sehingga masyarakat lebih tenang karena semua tercover mulai dari informasinya, loket ini juga sebagai ruang untuk menyampaikan keluhan masyarakat.
-
Apa yang dilakukan Pemerintah Kota Pasuruan untuk menjamin keamanan dan mutu pangan di Kota Pasuruan? Guna menjamin keamanan dan mutu pangan siap saji yang beredar di masyarakat, Pemerintah Kota Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pasuruan berkolaborasi dengan BPOM menggelar pembinaan Gerakan Pangan Aman Pedagang Kreatif Lapangan di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kota Pasuruan, Kamis (26/10).
-
Kenapa Pemerintah Kota Pasuruan meluncurkan layanan informasi baru ini? Dalam sambutannya Mas Adi menyampaikan, pemerintah harus memberikan layanan terbaiknya di bidang kesehatan, dimana kesehatan merupakan kebutuhan dasar bagi masyarakat Kota Pasuruan.
1. Perbaikan perencanaan pembangunan pada tahun berjalan dan tahun berikutnya
2. Perbaikan anggaran pada tahun berjalan dan tahun berikutnya
3. Perbaikan Peraturan Daerah, Peraturan Kepala Daerah, dan/atau kebijakan strategis kepala daerah
4. Penyempurnaan kebijakan strategis kepala daerah
Menanggapi seluruh rekomendasi yang telah disampaikan, Walikota Pasuruan mengapresiasi rekomendasi DPRD terhadap LKPJ Tahun 2022 yang disampaikan, dijelaskan Gus Ipul, rekomendasi yang diberikan oleh DPRD Kota Pasuruan akan menjadi pertimbangan pemerintah daerah untuk menentukan kebijakan dalam penyusunan perencanaan, penyusunan anggaran dan penyusunan kebijakan strategis pada tahun berjalan dan tahun berikutnya.
"Telah disampaikan dengan baik masukan dan rekomendasi yang diberikan kepada jajaran pemerintah Kota Pasuruan tentang beberapa hal penting yang perlu ditindaklanjuti. Harapan saya, apa yang telah disampaikan, benar-benar dipahami dan diresapi oleh segenap kepala OPD untuk kemudian dirancang sebuah program dan perencanaan yang berpedoman pada masukan yang telah disampaikan," Jelas Gus Ipul.
Gus Ipul mengutarakan, ke depan pihaknya akan berfokus pada indikator-indikator yang dapat mempercepat pertumbuhan dan perkembangan Kota Pasuruan.
"Kita akan berfokus pada hal-hal yang bisa meningkatkan pergerakan ekonomi kita, berfokus pada indikator yang bisa diukur secara nyata bagaimana perekonomian kita berkembang dengan cepat. Dengan pertumbuhan ekonomi di Kota Pasuruan yang meningkat hampir 100% dibanding tahun lalu, saya setuju kita perlu mengurai faktor-faktor apa yang menjadi pengungkit, dan perlu untuk ditingkatkan sehingga pertumbuhan ekonomi kita lebih cepat lagi," paparnya.
©2023 Merdeka.com
Lebih lanjut, untuk mewujudkan visi indah kotanya, Gus Ipul menyampaikan bahwa Kota Pasuruan terus berbenah untuk menciptakan lingkungan yang indah, nyaman, dan bersih.
"Kita akan mulai pada titik-titik di mana titik tersebut kita anggap sebagai penyebar dari keindahan Kota Pasuruan, mulai dari Pelabuhan, alun-alun, taman-taman, termasuk di antaranya adalah perkantoran di Kota Pasuruan. Kantor kelurahan maupun kantor OPD harus indah, nyaman, dan bersih," kata Gus Ipul.
Sedangkan dalam rangka meningkatkan pelayanan, Gus Ipul mengatakan bahwa Mall Pelayanan Publik yang telah dimiliki oleh Kota Pasuruan, akan terus dikembangkan dengan sarana dan prasarana yang memadai.
"Kita sudah punya Mall pelayanan Publik yang harus kita kembangkan seterusnya, dan juga kemudian didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai," sebutnya.
Dalam hal ini, Gus Ipul meminta kepada OPD yang bertanggung jawab atas tiap-tiap indikator untuk bekerja dengan tangkas, cepat, dan mengambil perencanaan yang tepat sasaran.
"Maka, untuk itu, OPD yang bertanggung jawab dan memiliki kewenangan atas indikator itu harus tangkas, cepat dan harus mengambil perencanaan yang tepat sasaran supaya indikator-indikator tentang kemajuan ekonomi itu bisa dipahami dengan baik oleh semua pihak," harapnya.
Rapat Paripurna dipimpin secara langsung oleh Ketua DPRD Kota Pasuruan, H. Ismail Marzuki. Dihadiri oleh Wali Kota Pasuruan Syaifullah yusuf (Gus Ipul), di dampingi Wakil Wali Kota (Mas Adi), Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, jajaran Forkopimda Kota Pasuruan, beserta kepala OPD di lingkungan Kota Pasuruan.
(mdk/hhw)