Salah Injak Pedal, Guru di Medan Tabrak Mahasiswi hingga Meninggal
Tiga mahasiswi menjadi korban tertabrak mobil Sri Windiarti, seorang guru yang sedang belajar mengemudi, satu di antara mahasiswi itu meninggal di lokasi kejadian.
Tiga mahasiswi menjadi korban tertabrak mobil Sri Windiarti, seorang guru yang sedang belajar mengemudi, satu di antara mahasiswi itu meninggal di lokasi kejadian.
Saat itu, guru yang tinggal di Jalan Gurilla, Medan, sedang belajar mengemudi mobil di komplek MMTC, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, menabrak tiga mahasiswi diduga akibat kesalahan menginjak pedal rem.
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang terjadi dengan mobil yang sedang melintas di Kembangan? Sebelum sebelumnya, konvoi remaja yang mengendarai sepeda motor sambil menyalakan petasan di Kembangan, Jakarta Barat atau dikenal dengan pintu keluar tol Kembangan menyebabkan satu mobil terbakar.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Faidil Zikri saat dikonfirmasi mengatakan, ketiga mahasiswi yang tertabrak sedang berjalan kaki itu yakni Tiodora Sitinjak (19), warga Jalan Platina, Vivi Simorangkir (19) warga Jalan Slamat Ketaren, dan Verawati (19), warga Jalan Rela, Gang Jala Medan.
Tiodora meninggal di lokasi kejadian akibat mengalami luka parah di bagian kepala.
"Sedangkan dua mahasiswi lainnya, yaitu Vivi Simorangkir dan Verawati menderita luka-luka," ujar Kompol Faidil, Senin (3/12). Dikutip dari Antara.
Ia menyebutkan, sebelum kejadian itu, Sri Windiarti sedang mengemudikan mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi BK 1495 ID.
"Namun, setelah tiba Blok P Komplek MMTC, mobil yang dikemudikan itu menabrak tiga korban yang hendak menyeberang," ucap dia.
Faidil menjelaskan, karena masih belajar, pengemudi diduga gugup, semula hendak menginjak pedal rem, namun yang diinjak justru pedal gas, dan akhirnya menabrak ketiga mahasiswa pejalan kaki tersebut.
Saat ini, pengemudi beserta barang bukti mobil Avanza telah diamankan petugas kepolisian. "Kasus itu masih ditangani pihak Unit Lantas Polsek Percut Sei Tuan," kata Kompol Faidil.
Baca juga:
Polisi Olah TKP Kecelakaan Santri di Cipondoh Tewaskan 3 Orang
Hendak Menyeberang, Bocah 4 Tahun Tewas Tertabrak Motor
Motor Adu Banteng dengan L300, Pelajar Tewas Usai Terpental 60 Meter
Korban Tewas Insiden Innova Masuk Jurang Bertambah, Total 2 Orang
Mobil Terjun ke Jurang dan Nyemplung ke Sungai Kampar, 1 orang tewas
Kepala Polisi di Papua Terluka Disambar Pesawat Pelita Air