Sejumlah TPS di Kabupaten Karawang kurang mendapat antusias warga
Dari dibuka TPS baru 40 orang yang datang untuk memberikan hak suara.
Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, digelar di tiga puluh kecamatan Rabu (9/12). Namun sejak dibuka pada pukul 07.00 WIB, suasana Tempat Pemungutan Suara (TPS), di beberapa titik terlihat masih sepi.
Pantauan merdeka.com, hingga pukul 09.00 WIB hampir di setiap TPS kurang mendapat antusias masyarakat. Seperti halnya di TPS Kecamatan Kalari, Kecamatan Karawang Timur dan beberapa hanya terlihat para petugas.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Kenapa Pilkada Serentak dianggap penting? Sejak terakhir dilaksanakan tahun 2020, kali ini Pilkada serentak diselenggarakan pada tahun 2024. Dengan begitu, penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengetahui kapan Pilkada serentak dilaksanakan 2024.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Kenapa Pilkada itu penting? Pilkada artinya singkatan dari Pemilihan Kepala Daerah, adalah salah satu momen krusial dalam sistem demokrasi kita.
Pilkada Karawang ©2015 merdeka.com/bram salam
Begitu juga di sekitar daerah perkotaan, seperti di TPS 18, Karang Anyar, Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat. Di TPS ini meski ada sebagian warga yang mulai berdatangan, akan tetapi jika dibanding dengan daftar jumlah pemilih yang mencapai di atas 700 orang, hanya sekitar 40 warga yang datang untuk memberikan hak suara.
"Masih sepi sejak dibuka pada pukul tujuh, sampai sekarang baru 40 orang warga yang datang," kata petugas TPS, Maman Surahman, di Karawang, Rabu (9/12).
Namun petugas berharap jika menjelang siang, masyarakat dapat berduyun-duyun dan memberikan suara untuk memilih calon pemimpin Karawang lima tahun ke depan.
"Mudah-mudahan menjelang siang nanti warga bisa datang ke TPS dan memberikan suaranya," ujar Maman.
Sementara jumlah pemilih dalam Pilkada Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mencapai 1,5 juta pemilih, yang tersebar di 2.628 TPS untuk diperebutkan enam pasangan calon bupati dan calon wakil bupati.
Baca juga:
Di Kabupaten Malang, ada larangan selfie di ruang TPS
Calon wakil Bupati Malang sungkeman ke suami sebelum nyoblos
Jika kalah, Cabup tunggal Tasikmalaya sebut itu takdir Tuhan
Risma: Banyak laporan ada politik uang
Pilkada calon tunggal, warga TTU mulai memilih
Nyoblos bareng, Airin khawatir anaknya salah pilih pasangan calon
Sebelum nyoblos, Cabup Tasikmalaya ziarah makam kakek