Sempat hilang dua hari, Dion ditemukan tewas di Danau Toba
Jasad korban didampingi pihak keluarga diberangkatkan Kapolres Simalungun, AKBP ML Panjaitan dari halaman RSUD Parapat menuju rumah duka.
Muhammad Ridwan alias Dion (18), warga Perumnas Mandala Kota Medan, Sumatera Utara, ditemukan tewas di perairan Danau Toba kawasan Parapat, Kabupaten Simalungun, Jumat.
Jasad korban ditemukan pengemudi speedboat kira-kira pukul 07.30 WIB di sekitaran Mess PTPN II Tamora, setelah Basarnas Pos Danau Toba melakukan pencarian selama dua hari.
Jasad korban didampingi pihak keluarga diberangkatkan Kapolres Simalungun, AKBP ML Panjaitan dari halaman RSUD Parapat menuju rumah duka.
Seperti dilansir dari Antara, keluarga korban, Juli Indrawan menceritakan, Dion bersama keluarga pada libur Lebaran berkunjung ke Danau Toba di kawasan Parapat pada Rabu, 28 Juni 2017.
Pihak keluarga tersadar korban tidak ada bersama mereka saat hendak melanjutkan perjalanan kira-kira pukul 18.00 WIB, dan mulai melakukan pencarian.
Keluarga korban juga melaporkan kehilangan anggota keluarganya ke pihak berwajib dan bersama Basarnas serta masyarakat sekitar melakukan pencarian pada keesokan hari.
Pencarian dengan melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian sebanyak tiga kali dengan radius pencarian seluas 100x100 meter dengan kedalaman 30 meter.