Sempat SMS minta tebusan, pelaku kembalikan balita yang diculik
Sempat SMS minta tebusan, pelaku kembalikan balita yang diculik. Pelaku meletakkan balita malang itu di bawah pohon bambu yang berjarak sekitar 150 meter dari rumah korban. Saat ditemukan, Sabithan dalam keadaan sehat dan sudah dipulangkan ke kedua orangtuanya. Sementara pelakunya langsung kabur dengan motor.
Balita Sabitha Mahfudiah Laila (3,5) yang sebelumnya dilaporkan diculik telah ditemukan. Pelaku meletakkan balita malang itu di bawah pohon bambu yang berjarak sekitar 150 meter dari rumah korban.
Sabitha diculik sekelompok orang dari rumahnya di RT 02 RW 01 Desa Karangnongko, Kecamatan Poncokusomo, Kabupaten Malang pada Sabtu (22/10) sekitar pukul 14.00 WIB. Pelaku membawa korban setelah mengikat pekerja rumah tangga.
"Ya betul, sudah ketemu semalam," kata Kanit Reskrim Polsek Poncokusumo, Aiptu Andik Risdianto, saat dihubungi Senin (24/11).
Saat ditemukan, Sabithan dalam keadaan sehat dan sudah dipulangkan ke kedua orangtuanya. Sementara pelakunya langsung melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor jenis Vixion.
Seorang saksi yang mengetahui, sempat melakukan pengejaran, namun gagal. Laju sepeda motor sangat cepat sehingga tidak berhasil mengejar pelaku.
Sebelumnya orangtua korban, Satrio Pamungkas (32) dan Yuyun Maulidyah (28) sempat menerima SMS bernada permintaan tebusan. Tetapi SMS dari nomor asing itu tidak secara jelas menyebutkan nilainya. Saat balik dihubungi pun, nomor tersebut sudah tidak aktif.
Atas sikap para penculik tersebut, pihak kepolisian berhati-hati dalam mengambil tindakan. Karena, korban saat itu masih berada di tangan penculik, sehingga dikhawatirkan terjadi tindakan yang tidak diprediksi. Tiga tim disiapkan untuk memburu para pelaku yang terus melakukan pengejaran berdasarkan data di lapangan.
"Mohon doanya, ini berhubungan dengan keselamatan anak kecil yang masih lugu. Sampai saat ini kita belum tau psikologi pelakunya, ini untuk keselamatan dari anak ini," kata AKP Adam Purbantoro, Minggu (23/11).
Kini drama penculikan itu sudah berakhir, namun sayang pelaku masih belum tertangkap. Polisi masih terus melakukan pengejaran para pelakunya.
Baca juga:
Keluarga korban penculikan berharap putri balitanya segera kembali
Balita 3,5 tahun diculik, pembantu dipukuli, tangan dan kaki diikat
-
Apa yang membuat anak-anak di Jakarta terpaksa main di pinggir kali? Minimnya ruang terbuka hijau, membuat anak-anak di Jakarta bermain di tempat tak semestinya.
-
Apa saja tempat wisata ramah anak di Jakarta yang murah meriah? Banyak tempat wisata Jakarta ramah anak yang bisa dikunjungi saat libur lebaran. Tak perlu mengeluarkan banyak uang, ada berbagai tempat yang menyediakan hiburan dengan murah meriah.
-
Siapa yang berjuang demi anak? “Pada awal kehidupan, orangtua tentu harus membesarkan anaknya, mengasuh, mengajari. Tapi, pada titik tertentu, orangtua justru harus mengajari anaknya kehidupan dengan melepaskan.”
-
Apa saja wisata edukasi anak yang ada di Jogja? Ada beragam tempat wisata menarik di Jogja yang juga bernuansa pendidikan dan sarat pengetahuan baru bagi anak-anak.
-
Bagaimana anak-anak dari sekolah pencuri menjalankan aksinya? Setelah satu tahun bersekolah, para remaja itu bisa 'lulus', mencuri perhiasan di pesta pernikahan orang kaya.
-
Bagaimana cara menikmati suasana kota Jakarta dari sudut pandang anak-anak? Anda dapat bermain wahana hingga berkeliling menikmati suasana kota Jakarta dengan sudut pandang si kecil.