Setelah pensiun, Moeldoko sibuk belajar bisnis
Moeldoko menjadi salah satu penerima Bintang Mahaputra Adipradana dari Presiden Jokowi.
Presiden Joko Widodo menyematkan tanda kehormatan berupa Bintang Mahaputra Adipradana pada 40 orang berbagai kalangan dalam rangka HUT ke 70 Kemerdekaan RI. Salah satu penerimanya adalah Jenderal TNI (Purn) Moeldoko.
Saat ditanya apa kesibukannya kini, Moeldoko mengaku sedang melakukan konsolidasi. Tetapi, dia enggan membeberkan konsolidasi yang dimaksud.
"Sekarang konsolidasi," kata Moeldoko di Istana, Jakarta, Kamis (13/8).
Yang pasti, kata Moeldoko, dirinya tetap akan menyumbangkan buah karyanya untuk pembangunan bangsa dan negara. "Kayaknya lebih cenderung belajar bisnis," ucapnya sambil tertawa.
Seperti diketahui, Moeldoko sempat diisukan bakal ditunjuk sebagai Menko Polhukam selepas menjabat sebagai Panglima TNI. Tetapi isu tersebut terbantahkan setelah Presiden Jokowi merombak kabinetnya pada Rabu (12/8) kemarin. Menko Polhukam dijabat oleh Luhut Pandjaitan menggantikan Politikus NasDem Tedjo Edy Purdijatno.
Baca juga:
Moeldoko serahkan tongkat kepemimpinan TNI kepada Jenderal Gatot
Moeldoko akui saat jadi Panglima TNI belum sejahterakan prajurit
Ini PR Jenderal Moeldoko buat Panglima TNI baru
Cerita Jenderal Moeldoko hidup miskin, berangkat sekolah dari subuh
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Kapan Panglima TNI menerima penghargaan? Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dianugerahi penghargaan Meritorious Service Medal dari Pemerintah Singapura.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Kapan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo akan pensiun? Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebentar lagi akan pensiun dari jabatannya. Laki-laki yang dilantik Presiden Joko Widodo pada Rabu 20 Mei 2020 sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) ke-23 akan pensiun pada pertengahan tahun ini.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.