Surya Paloh soal bom di Surabaya: Ini bukan kecolongan, tapi kelalaian besar
Paloh meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan evaluasi terhadap pimpinan penegak hukum. Apalagi, ulah teroris beraksi berturut-turut, kata Paloh, gambaran ketidakmampuan aparatur penegak hukum.
Ketua Umum Partai NasDem merasa berduka, sedih dan kecewa terkait insiden bom di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur. Menurut Paloh, aparat keamanan bukan hanya kecolongan tetapi lalai.
"Ah jelas ini bukan kecolongan, kelalaian besar ini yah," kata Paloh di Aceh, Minggu (13/5).
-
Kapan Pertempuran Surabaya terjadi? Tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan, terutama orang-orang yang terlibat dalam peristiwa Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Siapakah Ki Ageng Suryomentaram? Walaupun terlahir dari keluarga ningrat, Ki Ageng Suryomentaram (1892-1962) memilih jalan hidupnya dengan menjadi rakyat jelata.
-
Kenapa Soetomo berpesan untuk dimakamkan di Surabaya? Ia ingin dimakamkan di Surabaya agar senantiasa dekat dengan masyarakat kota itu.
-
Apa yang menjadi ciri khas oleh-oleh dari Surabaya? Sambal Bu Rudy menjadi salah satu ikon oleh-oleh khas Surabaya.
-
Apa yang bisa ditemukan di wisata malam Surabaya? Ada banyak destinasi wisata malam di Surabaya yang menarik untuk disambangi. Menghabiskan waktu malam di tengah Kota Surabaya tidak sepenuhnya membosankan dan mahal. Kamu bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata malam Surabaya yang memiliki keindahan ketika dikunjungi saat malam hari.
Paloh juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan evaluasi terhadap pimpinan penegak hukum. Apalagi, ulah teroris beraksi berturut-turut, kata Paloh, gambaran ketidakmampuan aparatur penegak hukum.
"Badan Intelijen kita ya kan untuk bisa bekerja lebih keras. Saya tidak mengkritisi hal lain, tetapi fokus konsentrasi pada misi bidang tugas yang telah diamanatkan," katanya.
"Sekali lagi saya katakan presiden harus bertindak tegas kali ini, repositioning siapa saja yang perlu. Buktikan negara hadir untuk atasi itu. Bisa mengatasi bahaya terorisme ini," imbuhnya.
Diketahui, Polda Jawa Timur menjelaskan hasil identifikasi sementara di 3 gereja yang meledak di Surabaya ada enam korban tewas dan 35 korban mengalami luka. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan dari enam korban tewas di Gereja Santa Maria Tak Bercela (SMTB) di Ngagel ada tiga orang, GKI Diponegoro satu orang dan GPPS Sawahan Arjuno ada satu orang.
"Saya update ada 6 yang tewas dan sekarang 35 korban berada di rumah sakit," kata Frans di Gereja Santa Maria, Surabaya, Minggu (13/4).
Frans sebelumnya menyebutkan korban yang meninggal di GKI Diponegoro merupakan ibu-ibu. Sementara, Frans sebelumnya juga menyebutkan korban di Gereja Santa Maria di antaranya satu jemaat dan satu pelaku.
Baca juga:
Saksi sebut mobil pelaku meledak di halaman gereja
Pelaku bom bunuh diri di GKI Surabaya seorang ibu bawa 2 balita
Korban bom di GPPS Arjuno: 1 Dalam mobil, 2 diduga jemaat & 1 pejalan kaki
Gubernur Jawa Timur: Kita tidak takut, kita harus lawan!
Kapolda Jatim duga ledakan di Surabaya imbas kerusuhan Mako Brimob