Taksi Online di Solo Dibakar Orang Tak Dikenal
Menurutnya, proses kejadian tersebut sangat cepat, hanya sekitar 5 menit. Ada bau bensin dan tetesan api di beberapa tempat. Setelah kejadian tersebut warga keluar dan mencari pelaku.
Sebuah mobil KIA Picanto B 1783 VFP yang dikendarai Deni Hari Susanto (39) dibakar orang tak dikenal. Kejadian itu terjadi di depan rumah korban, Jalan Kemuning, RT 03 RW 14, Purwosari, Laweyan Solo.
Akibatnya mobil berwarna coklat yang setiap hari digunakan Deni untuk taksi online tersebut mengalami kerusakan cukup parah di bagian belakang kanan.
-
Siapa yang menggunakan layanan transportasi online di Indonesia? Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company pada 2022, layanan transportasi online digunakan oleh 80 persen populasi Indonesia.
-
Mengapa transportasi online bisa menjadi pilihan yang lebih hemat? Banyak penyedia transportasi online yang menawarkan promo dan ada pula promo ketika Anda menggunakan metode pembayaran tertentu. Dengan tarif yang lebih murah, Anda pun bisa berhemat dan uangnya bisa digunakan untuk keperluan yang lain.
-
Kapan layanan transportasi online mulai marak di Indonesia? Layanan transportasi online mulai marak di Indonesia sekitar tahun 2014-2015.
-
Apa contoh kecanggihan AI di bidang transportasi online? Aplikasi Transportasi Online Aplikasi transportasi online menggunakan teknologi AI untuk melakukan hal yang sangat kompleks yaitu menganalisis lalu lintas, memprediksi waktu tempuh, dan menemukan rute tercepat.
-
Kenapa pelaku membunuh driver taksi online? "Saya tulang punggung keluarga, setelah bapak dipenjara tersangkut kasus pidana ganjal ATM di Yogya. Ibu juga bingung minta saya untuk biayai kuliah adik yang di Bandung," kata Baaghastian.
-
Siapa yang meminta penyedia transportasi online untuk membuat fitur tombol darurat? Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni berharap ke depan penyedia transportasi online bisa menggandeng kepolisian untuk membuat fitur tombol darurat atau emergency button.
Informasi yang dihimpun dari beberapa saksi menyebutkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 3.30 WIB. Mobil tersebut diparkir di jalan kecil (gang) di depan rumah Deni. Saat kejadian ada warga yang mendengar suara mencurigakan.
"Pas kejadian tetangga depan rumah sedang salat malam. Dia mendengar suara cekrek-cekrek, dikira Mas Deni sedang manasin mobil. Setelah dilihat ternyata mobil terbakar," ujar Retno Ari Setyo wait (40), istri Deni.
Menurutnya, proses kejadian tersebut sangat cepat, hanya sekitar 5 menit. Ada bau bensin dan tetesan api di beberapa tempat. Setelah kejadian tersebut warga keluar dan mencari pelaku. Namun pelaku sudah kabur.
"Suami saya itu enggak punya musuh, dia biasanya nongkrong di Indosat sama teman lain," imbuhnya.
Pemilik mobil Reza Wido Laksono (27) menyampaikan, mobil tersebut selama setahun ini digunakan Deni untuk taksi online. Ia menduga driver mobil tersebut bermasalah sehingga sengaja dibakar.
"Ini mas Deni sedang lapor ke Polresta Surakarta. Saya yakin mobil saya ini dibakar. Mungkin mas Deni sedang punya masalah di luar. Semoga pelakunya segera ketemu," pungkas dia.
Baca juga:
Pecah Ban, Bus Mekar Prima Terbakar di Jalan Tol
Mobil Carry Terbakar Depan Masjid Istiqlal, Pengemudi Kabur
Sopir Ngantuk, Honda Jazz Tabrak Pikap hingga Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto
Mobil Sedan Terbakar saat Pengemudi Ada di Dalam
Tiba-tiba Mengamuk, Sopir Bajak dan Bakar Bus Berisi Anak-anak Sekolah di Italia
Kebakaran Mobil di Asahan Tewaskan Kakak Adik