Tidak Punya Uang, Puluhan Penonton Konser untuk Republik Terlantar di Bekasi
Sedikitnya 63 penonton Konser untuk Republik yang digelar di Bumi Perkemahan Cibubur terlantar di Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (21/10). Pasalnya, mereka yang mayoritas berasal dari Jawa Tengah tidak memiliki uang untuk pulang.
Sedikitnya 63 penonton Konser untuk Republik yang digelar di Bumi Perkemahan Cibubur terlantar di Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (21/10). Pasalnya, mereka yang mayoritas berasal dari Jawa Tengah tidak memiliki uang untuk pulang.
Berdasarkan hasil pendataan yang dilakukan Dinas Sosial Kota Bekasi, mereka terdiri dari 58 laki-laki dan lima perempuan. Adapun daerah asalnya yaitu 34 dari Pekalongan, 10 dari Batang, 6 dari Demak, 1 dari Kendal, dan 11 dari Indramayu, Jawa Barat.
-
Apa saja bahaya suara keras di konser musik? Berikut beberapa bahaya suara keras musik konser untuk pendengaran: • Rusaknya gendang telinga. Konser musik yang keras bisa merusak gendang telinga karena tekanan suara yang berlebihan.
-
Apa tujuan utama dari konser musik? Konser musik menjadi salah satu medium untuk membuktikan kehebatan karya dari para musisi kepada para penggemarnya. Tak hanya itu, konser musik juga dapat menjadi bukti sahih dari perkembangan sosio-kultur masyarakat.
-
Kenapa suara keras di konser musik berbahaya bagi pendengaran? Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), suara keras bisa merusak sel-sel rambut kecil dalam koklea, yaitu organ kecil berbentuk mirip cangkang siput yang berada di dalam telinga bagian tengah. Kerusakan ini menyebabkan gangguan pendengaran akibat kebisingan yang terus menerus.
-
Kapan konser One Ok Rock di Jakarta diadakan? Konser di Indonesia digelar selama dua hari, 29 dan 30 September 2023 di Beach City International Stadium, Wisata Ancol, Jakarta Utara.
-
Bagaimana Menteri Basuki menunjukkan keusilannya saat konser musik di IKN Nusantara? Saat Wika Salim tengah asyik-asyiknya berdendang di atas panggung, Menteri PUPR Basuki pun mengeluarkan tingkah kocaknya. Ia membuka topi hingga berkeliling. Setelah meminta saweran, isi topinya pun di luar dugaan.
-
Di mana Museum Musik Kamsidi berada? Museum Musik Kamsidi berada di sebuah bangunan kuno di Jalan Haryo Panular 28 B, Panularan, Laweyan, Surakarta.
Kepala Dinas Sosial Kota Bekasi Ahmad Yani mengatakan, mereka dibawa polisi dan TNI dari Stasiun Bekasi karena tidak memiliki uang untuk membeli tiket kereta. Sampai di rumah singgah dinas sosial, petugas memberikan makan dan uang saku Rp20 ribu untuk ongkos pulang.
"Iya (baru pulang merayakan) pelantikan Presiden (baru pulang nonton Konser untuk Republik)," kata Ahmad Yani kepada wartawan di kantor Dinas Sosial.
Salah satu dari mereka yang terlantar, Yusuf Maulana (14) mengatakan, berangkat dari Pekalongan pada Kamis pekan lalu dengan modal uang Rp50 ribu. Dia bersama dengan sejumlah temannya menumpang mobil bak terbuka sampai ke Cikampek.
"Dari Cikampek naik KRD sampai ke Pasar Senen, kemudian ke Cibubur naik truk," ujar Yusuf.
Selesai nonton konser yang dihadiri Presiden Joko Widodo dengan sejumlah musisi salah satunya grup band legendaris Slank, Yusuf bersama kawan-kawannya naik truk menuju ke Stasiun Bekasi.
"Mau beli tiket kereta uangnya kurang, sama Pak Polisi dan TNI kemudian dibawa ke sini (Dinas Sosial)," ujar penggemar grup band Slank ini.
Menggunakan uang pemberian Dinas Sosial Rp20 ribu, Yusuf dan kawan-kawannya berencana pulang ke Pekalongan besok pagi menggunakan kereta lokal menuju Cikampek. Dari Cikampek menuju ke rumahnya akan menumpang mobil bak terbuka.
Baca juga:
Duet Romantis Marcell Bersama Istri di Konser 17 Tahun Berkarya
Duet Marcell dan Ran dalam Konser Marcel Tujuh Belas
Ari Lasso Sebut Promotor Payah, Segera Balikan Uang Tiket
Ada yang dari Malaysia, Penggemar Ari Lasso Kecewa Konser Malam Ini Batal
Maher Zain Bakal Konser Silaturahmi di 8 Kota Pada November Mendatang
Ari Lasso Kecewa dan Sedih Konser Batal Digelar Karena Promotor Tak Profesional